Lebih Murah ! Jasa Kirim Hemat Shopee, Jenis & Cara Menggunakannya

Arum 19 Nov 2021 5 Menit 0

Sudah update belum, kini Shopee melakukan pembaruan sistem baru untuk layanan jasa kirim yang diberi nama jasa kirim hemat Shopee. Tapi, sayang sekali banyak pengguna yang komplain saat belanja di Shopee karena pembaruan tersebut, bahkan pernah trending topik lho di media sosial!

Sebenarnya Shopee melakukan perubahan jasa kirim ini supaya dapat memudahkan pengguna. Jadi, pengguna tidak perlu pusing lagi pilih jasa kirim yang paling hemat, karena telah ditentukan otomatis oleh Shopee.

Tapi masalahnya hingga saat ini masih banyak pengguna yang kebingungan karena tampilan pada aplikasi Shopee banyak berubah. Padahal bisa saja kamu memilih jasa kirim yang diinginkan selain menggunakan jasa kirim hemat Shopee.

Biar kalian ga kebingungan apa itu jasa kirim hemat Shopee, bagaimana sistemnya, dan cara menggunakannya, langsung saja disimak bacaan dibawah ini yang telah kami rangkum untuk mudah kamu pahami.

Apa Itu Jasa Kirim Hemat Shopee?

[su_note] Jasa pengiriman hemat Shopee adalah layanan jasa kirim yang otomatis dipilihkan oleh Shopee dengan biaya yang paling murah jika dibandingkan jasa pengiriman yang lain.[/su_note] Ya memang jasa kirim hemat lebih terjangkau harganya (dari namanya aja hemat hehe). Tapi tidak menjamin juga bakalan cepat sampai, bahkan bisa lebih lama.

Kalau sistem pengiriman sebelumnya, Shopee menerapkan layanan yang dapat dipilih pengguna seperti J&T, JNE, Sicepat, Shopee Express, Anteraja dll. Tapi di sistem yang baru ini berubah, yaitu sistem Shopee akan otomatis yang pilih jasa kirimnya, ya walaupun fitur Cash On Delivery atau istilah dalam online shop yaitu “COD” masih sama tersedia.

Berikut ini 4 jasa kirim hemat Shopee yang otomatis dipilh dari sistem Shopee :

  • SiCepat Halu
  • J&T Ekonomi
  • Anteraja Ekonomi (PakEkoAja)
  • Shopee Express Hemat

Kalau masih belum tahu gimana perubahan tampilan baru vs tampilan lama, bisa kamu perhatikan dibawah ini :

Tampilan lama dan baru jasa kirim hemat shopee

Kalau dilihat sekilas, memang tampilan yang baru lebih ringkas dan mudah untuk dipilih. Untuk segi fungsi memang memudahkan yang baru.

Tapi banyak pengguna yang menyayangkan perubahan itu, karena beberapa dari mereka memprioritaskan pengiriman yang cepat sampainya. Kalau saya sendiri sih justru senang, karena lebih hemat dan saya tidak masalah walaupun lama sampainya 😀

[su_quote] Baca Juga : Cara Menjadi Star Seller Shopee : Syarat, Kriteria, & Biaya Admin [Terbaru][/su_quote]

Apa Saja Jenis Jasa Kirim Hemat Shopee?

Sampai disini cukup paham kan maksud pengiriman hemat Shopee? Lalu apa saja jenis pengiriman yang dapat kita pilih? Nah, kamu dapat memilih jenis jasa kirim pada tabel dibawah ini :

Opsi pengiriman hemat shopee

Ada banyak sekali kan jasa kirim yang sudah didukung oleh Shopee dan otomatis akan di pilihkan Shopee yang termurah. Kalau dilihat dari tabel diatas memang ada tambahan ekspedisi jasa kirim sesuai dengan tipe layanan. Oleh karena itu, kamu jangan khawatir tidak bisa pilih jasa kirim, ya!

Ada beberapa jenis layanan yang perlu kamu perhatikan karena jenis layanan ini tidak mengalami perubahan apapun, diantaranya seperti :

  • J&T Jemari
  • Indopaket (Ambil di tempat)
  • Alfatrex (Ambil di Alfamart)
  • Indah Logistik
  • JNE JTR
  • Bluebird
[su_quote]Baca Juga : Profil Pendiri Shopee: Forrest Li Masuk Nominasi Orang Terkaya Di Dunia[/su_quote]

Cara Menggunakan Jasa Kirim Hemat Shopee

Kamu perlu tahu nih, cara gunain jasa kirim hemat Shopee. Buat kamu yang hobi banget belanja di Shopee simak sampai selesai ya caranya!

Biar ga ketinggalan informasi sebelumnya, kamu bisa baca juga cara daftar Shopee PayLater dan dapetin keuntungan yang double selain dapat jasa kirim hemat, kamu bisa bayar nanti setelah jatuh tempo pakai Shopee PayLater. Tanpa basa basi, langsung saja kita simak cara dibawah ini, cekidot!

  • Masuk dulu ke aplikasi Shopee kamu, dan jangan lupa klaim voucher ongkirnya.
  • Pilih produk yang ingin kamu beli. Disini aku kasih sendal ya, hehe.
  • Klik “ongkos kirim”.
    Pilih ongkos kirim
  • Cermati minimal belanja pada produk yang akan kamu beli, biasanya sih minimal belanja Rp. 30.000.
  • Klik “OK”.

Minimal belanja

  • Checkout barangnya kemudian klik Opsi pengiriman. Pada langkah ini kamu sekalian pilih metode pembayaran ya, bisa pakai Indomaret atau ShopeePay. Kalau belum tahu caranya bisa lihat disini cara bayar Shopee di Indomaret.

Checkout

  • Lanjut, akan muncul detail “Opsi pengiriman”. Nah disini Shopee akan otomatis memberikan pilihan yang murah yaitu Hemat Rp.9000. Tapi ada opsi pengiriman yang lain, kalau saran aku sih pilih yang murah aja.

Opsi pengiriman jasa kirim hemat

  • Selesai! Kamu tinggal lihat aja informasi pesanan kamu seperti gambar ini ya! Jadi estimasi barang kamu dihitung setelah paketan kamu telah di pick-up jasa kirim.

Estimasi diterima

Baca Juga :

Apa Itu Jasa Kirim Reguler? Apakah Sama Dengan Hemat Shopee?

Untuk contoh diatas kita sudah menggunakan jasa kirim hemat Shopee. Lalu apa itu jasa kirim reguler? bedanya apa dengan hemat Shopee?

[su_note] Jasa kirim Reguler Shopee adalah Tipe layanan pengiriman yang terintegrasi dengan beberapa jasa kirim seperti Shopee Express, J&T Express, Anteraja, ID Express, Sicepat Express, Ninja Express, JNE, dan Pos Indonesia. Pengiriman menggunakan tipe layanan jasa kirim Reguler akan memakan waktu selama 2-4 hari (dalam kota) dan 2-7 hari(luar kota). [/su_note]

Coba cermati perbedaan kedua layanan ini supaya kamu dapat lebih pintar dalam memilih jasa kirim sesuai kebutuhan :

1. Lama Pengiriman

Perbedaan yang paling terlihat yaitu lama pengiriman. Dari namanya saja sudah kelihatan, biasanya hemat akan lebih lama sampainya dari pada reguler.

Tapi faktanya memang hemat lebih lama yaitu 2-8 hari (dalam kota) dan 2-14 hari (luar kota). Sedangkan reguler sudah dijelaskan diatas ya, hehe.

So, kamu jangan komplain lagi kalau pilih pengiriman menggunakan hemat memang akan lama sampainya. Kalau ada kendala pengiriman di Shopee kamu bisa langsung menghubungi, agar lebih cepat nih aku kasih daftar nomor WA Shopee dan cara komplainnya, langsung klik dan cari sesuai kota kamu.

2. Biaya Pengiriman

Buat kamu yang ingin memilih jasa kirim paling murah, ya gunakan hemat. Tapi ingat ya, paling murah tapi belum tentu cepat sampainya. Tapi biasanya pakai reguler juga bisa lebih murah kok, asalkan kamu tidak lupa untuk klaim voucher gratis ongkir.

Jadi coba dulu pakai yang reguler, kalau ternyata kena tambahan biaya, ya ganti aja dengan hemat. Kalau aku sendiri biasanya klaim voucher gratis ongkir Rp. 0, jadi pasti gak bayar ongkir sama sekali. Oh ya, btw kalo di Shopee kita tinggal klaim voucher gratis ongkir untuk dapetin subsidi. Nah kalo di ecommerce lain seperti Lazada, kita bisa pecahin telur, penasaran caranya? coba cek disini cara mendapatkan gratis ongkir Lazada.

3. Jasa Kirim yang Tersedia

Tipe layanan pengiriman pada jasa kirim hemat lebih sedikit dibandingkan di reguler. Biasanya kalau belanja di Shopee pakai hemat, kadang-kadang tidak tersedia. Tapi kalau reguler banyak banget jasa kirim yang terintregasi. Kamu bisa lihat pada tabel diatas ya!

Bagaimana Jika Ingin Merubah Jasa Pengiriman?

Terlanjur membuat pesanan?Ingin merubah jasa kirim bisa gak ya? Bisa kok! Tapi hanya bisa diubah pengguna yang pakai tipe layanan pengiriman menggunakan Reguler dan Hemat aja, ya.

Ada syarat-syarat pembeli dapat merubah pesanan yaitu :

  • Khusus layanan pengiriman Hemat dan Reguler.
  • Status pesanan “sedang dikemas”.
  • Hanya bisa dilakukan 1x untuk 1 pesanan.
  • Merubah sebelum 1 jam setelah checkout.
  • No resi belum muncul.

Untuk tutorialnya, ikuti langkah dibawah ini ya :

  • Masuk ke aplikasi Shopee, dan carilah menu “pesanan saya”, disini kamu wajib memastikan pesanan kamu belum dikirim alias sedang dikemas. Lalu klik tulisan “sedang dikemas”.

Merubah pesanan shopee

  • Disitu kamu dapat melihat nih jasa kirim yang kamu gunakan untuk pesanan kamu. Kalau kamu ingin merubahnya, tinggal klik “ubah”.
Rincian pesanan shopee
  • Lanjut, langkah yang terakhir yaitu kamu bisa ubah sesuai keinginan kamu jasa kirim yang akan kamu gunakan. Kadang bisa juga tidak ada opsi “ubah” lho, hal ini karena penjual tidak mengaktifkannya, maka kamu tidak bisa mengubahnya.
Ubah jasa kirim shopee
FYI, ongkos kirim tidak akan berubah ya walaupun kamu sudah mengubah layanan jasa kirimnya. Jadi tidak perlu khawatir, hehe.

FAQ

Ini nih pertanyaan yang sangat sering diajukan pengguna Shopee mengenai jasa kirim hemat Shopee. Biar kamu tidak bertanya-tanya juga, yuk mari baca FAQ ini :

  • Kenapa Shopee jasa kirim hemat tidak didukung?

Pilihan jasa kirim yang tidak didukung Shopee itu dikarenakan penyedia jasa kirim dari pihak ketiga belum mengintregasikannya dengan Shopee.

  • Apakah bisa menggunakan Shopee Hemat untuk pembelian ke luar negeri?

Ya bisa, namun butuh waktu lama yaitu 9-25 hari kerja.

  • Jasa kirim hemat Shopee apakah aman digunakan?

Ya pastinya aman kok. Kalian dapat melakukan tracking juga seperti pada jasa kirim lainnya.

  • Berapa lama pengiriman Shopee Express hemat?

Lama pengiriman Shopee Express hemat yaitu 2-14 hari. Untuk berat maksimal yaitu 50kg (luar pulau jawa).

Kesimpulan

Bagaimana cukup paham kan penjelasan mengenai jasa kirim hemat Shopee? Intinya sistem pengiriman Shopee yang terbaru saat ini tidak perlu repot pilih jasa kirim mana yang termurah, karena sudah dipilihkan otomatis dari Shopee. Apalagi bentar lagi bakalan ada promo 12.12, belanja akan makin hemat dengan banyak promo dan jasa kirim hemat dari Shopee.

Tanpa kita sadari, Shopee terus memberikan yang terbaik agar kita nyaman dalam berbelanja. Dengan memanfaatkan layanan pengiriman yang dihadirkan Shopee dan juga voucher gratis ongkir, tentu semakin ringan berbelanja. Oh ya, saat ini juga masih berlangsung lho event belanja promo 11.11 di Shopee, coba cek dan jangan sampai ketinggalan.

Okays, mungkin cukup sampai disini dulu ya. Menarik banget kan? (*hehe). Kalau kamu masih belum jelas, bisa tulis di “kolom komentar” dibawah. Jangan lupa juga untuk update terus perkembangan blog Pintarjualan, karena tiap hari kita akan memberikan informasi seputar tentang online shop, digital marketing, tips jualan, dan masih banyak lagi. Untuk itu share artikel ini dengan klik tombol “media sosial” dibawah dan Follow juga Instagram kami di @PintarJualan.id.

Terimakasih sudah membaca, happy shopping ya, babaaiii~

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Arum
Ditulis oleh

Arum

Tetap semangat dan menjadi orang lebih baik setiap harinya. Yuk bisa yuk!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *