Barang pun akan dikirim dalam waktu 1 x 24 jam dengan packing yang aman dan sesuai standar marketplace.
Melihat pelayanan dan kualitas produk yang ditawarkan, agaknya Semarang Dropshipper Center dapat membantu kamu dalam berbisnis.
5. Segoro Sandang
Kalau dibaca secara saksama, cara membuat dan pemilihan nama toko ini agak unik ya? Segoro sandang dalam Bahasa Jawa berarti lautan busana.
Namun siapa sangka kalau salah satu toko di Shopee tersebut telah mampu menjual ribuan produk dan kosmetik Korea dalam waktu 5 tahun.
Berbekal 88 jenis produk, Segoro Sandang menjadi surganya belanja bagi kaum perempuan yang ingin memperbaiki penampilannya.
Kamu pun bisa menemukan barang-barang dropship terlaris lewat toko ini.
Tinggal pilih saja, ingin skincare, kosmetik, alat kecantikan Korea, dan lain-lain. Hayo, yang mana?
6. Kigurumi.id
Baru bergabung selama dua tahun atau 26 bulan, rupanya Kigurumi telah mampu menjual produk style Korean Indonesia sebanyak kurang lebih 30 ribu item.
Bahkan pemilik bisnis di balik toko ini juga selalu menambahkan jenis produk yang dijual sampai melebihi angka 500 jenis barang.
Tak heran kalau Kigurumi punya 21 ribu pengikut dan 30 ribu review yang ditulis oleh konsumennya usai membeli barang.
Mengapa memilih Kigurumi sebagai supplier kosmetik Korea ready stock? Karena produk sheetmask dan berbagai pernak-pernik ala Korea di sini cukup recommended serta cukup komplet.
Baca Juga
Keenam supplier produk dan kosmetik korea di atas bisa ditemukan di Shopee dan proses dropshipper juga hanya dapat dilakukan melalui marketplace tersebut.
ADVERTISEMENTS
7. Beauty Haul
Kamu sedang mencari website skincare Korea? Nah, Beauty Haul jawabannya.
Platform sekaligus e-commerce ini menyediakan aneka ragam produk kosmetik dan skincare dari brand lokal sampai internasional. Termasuk Korea sekali pun.
Ya, lewat situs Beauty Haul, para reseller, dropshipper dan lainnya dpat menemukan supplier kosmetik Korea tangan pertama sekaligus menjalin kerja sama.
Kabar baiknya kini sepertinya Beauty Haul mulai didominasi oleh berbagai produk dan brand kosmetik dari Indonesia seperti Avoskin, Somethinc, dan sebagainya.
ADVERTISEMENTS
8. Kosmetik Korea
Menjelang 9.9 atau shopping day, Kosmetik Korea memberikan banyak diskon bagi reseller dan dropshipper yang hendak berbelanja.
Wesbite ini menawarkan berbagai produk andalan dan terkenal dari Korea seperti Innisfree, Etude House, Laneige, dan lainnya.
Harga yang dipatok pun sangat terjangkau, sehingga cocok bagi pengusaha kecil yang ingin memulai bisnis tanpa modal yang besar.
Daftar produk yang bisa dibeli dari distributor skincare Korea ini:
- Bedak
- Cleanser
- Produk perawatan bibir
- Serum
- Masker
- Pelembab
- Toner
- Sunscree
- Dll
ADVERTISEMENTS
9. Style Korean
Style Korean merupakan website dropship dan supplier bagi pecinta produk-produk Korea.
Banyak brand ternama yang bisa dicari melalui Style Korean seperti:
- Innisfree
- PeriPera
- TONYMOLY
- NACIFIC
- MISSHA
- Laneige
- Benton
- Pyunkang Yul
- Dr.Jar+
- Dan beberapa brand lain bisa kamu temukan di situs satu ini.
Di platform ini para dropshipper...