Optimis! Maluku Baileo Exhibition Bakal Bawa Angin Segar bagi UMKM

Ayu 18 Jan 2022 2 Menit 0

Ambon, 18 Januari 2022 – Maluku Baileo Exhibition 2022 digadang-gadang mampu membawa angin segar bagi penggiat UMKM wilayah Maluku.

Kegiatan tersebut direncakan akan berlangsung mulai tanggal 4-6 Februari 2022. Sementara lokasi pelaksanaannya di kawasan Mall Ratu Indah, Makasar, Sulawesi Selatan.

Pengusaha UMKM Maluku yang terdaftar dalam event tersebut sudah ada sekitar 65. Tidak menutup kemungkinan jumlah tersebut akan bertambah lagi.

Baca Juga: Pemkot Metro Buka Bazar UMKM Food Coffee and Craft Exhibition

“Ini kesempatan emas bagi pelaku UMKM sebab melalui kegiatan tersebut mereka dapat memamerkan berbagai produk UMKM khas Maluku kepada masyarakat secara luas. Dengan begitu masyarakat pun dapat menikmati produk-produk sekaligus membelinya secara langsung,” ungkap Semuel Huwae selaku Kadin Kominfo Provinsi Maluku (16/01/2022).

Ia juga berharap, kegiatan yang diusung oleh Tim Gubernur Percepatan Pembangunan (TGPP) daerah Maluku bersama Dekranasda Maluku menjadi peluang emas sekaligus dampak positif bagi pengembangan produk-produk yang menjadi ciri khas wilayah tersebut.

“Apapun jenis produknya, jika pengemasan dan pembuatannya baik dan sesuai maka bisa dipastikan dapat berkembang. Ditambah, produk-produk tersebut sebagian besar sudah memiliki sertifikat halal MUI dan hasil perizinan BPOM. Hal ini tentu menjadi nilai plus,” ujarnya.

Ia juga menambahkan, pemerintah berharap produk UMKM bisa lebih dikenal luas oleh masyarakat agar para pelaku bisnis semakin bergairah mengembangkan usaha mereka. Dan momen ini menjadi titik awal yang diharap dapat menggerakan para penggiat bisnis di kawasan Maluku.

Baca Juga: Cara Daftar BLT Rp1,2 Juta Untuk UMKM dan Cek Secara Online (+ Syaratnya)

Dalam rangka menyambut kegiatan Maluku Baileo Exhibition, Pemerintah Provinsi Maluku giat menggelar rapat untuk membahas persiapan event UMKM tersebut.

Semuel Huwae menjelaskan bahwa rapat persiapan Maluku Baileo Exhibition mulai diselenggarakan pada Selasa (18/01/2022) pukul 14.00 WIT hingga selesai. Pelaksanaan rapat akan diadakan di kantor Gubernur Maluku, ruang rapat lantai 7.

Artikel ini telah tayang di Siberindo.co dengan judul “Maluku Baileo Exhibition 2022 Bakal Bawa Dampak Positif bagi UMKM”.

Link sumber: https://www.malukuterkini.com/2022/01/16/maluku-baileo-exhibition-2022-bakal-bawa-dampak-positif-bagi-umkm/

Bagikan ke:
Ayu
Ditulis oleh

Ayu

Be bold & strong through what you say and share ~

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *