1. Buka laman berikut â https://www.jet.co.id/track
2. Pada laman tracking J&T, isikan nomor resi (airway bill) yang kamu terima. Kamu bisa input hingga 20 nomor resi sekaligus dengan memisahkannya menggunakan tombol Enter.
3. Jika sudah diisi no resinya, ketuk tombol Search warna merah. Nanti akan muncul pop-up baru berisikan kolom kode captcha. Ketik huruf dan angka sesuai kode yang tertera. Perhatikan besar-kecilnya huruf, ya.
4. Jika sudah, ketuk tombol Verification warna merah. Selesai! Kini kamu sudah bisa melihat status pengiriman J&T Express dengan mudah.
Pada tampilan hasil tracking kiriman J&T Express, akan muncul beberapa istilah yang bisa saja kamu belum paham artinya. Karena itu, kami sudah buat konten terpisah yang membahasnya secara khusus: Arti Kode J&T Express.
Cek Resi SiCepat Ekspres
Walaupun tergolong baru, SiCepat juga banyak diandalkan dan dikenal cepat dalam mengantar barang dengan harga yang kompetitif.
Cara cek resi SiCepat baik SiUntung, HaLU, Gokil, dan Best ada di bawah ini.
1. Buka laman berikut â https://www.sicepat.com/checkAwb
2. Pada laman cek resi SiCepat, kamu hanya perlu mengisi kolom resi. Isikan resi yang kamu terima saat belanja online, maksimal 20 nomor. Untuk menambahkan resi, ketuk tombol + Tambah Resi. Jika sudah, ketuk tombol Lacak warna merah.
Baca Juga
3. Selesai. Untuk mengecek kiriman SiCepat Ekspres, memang kamu tidak perlu input kode captcha. Kamu bisa langsung melihat hasilnya seperti gambar di bawah ini.
Oh iya, kalau kamu masih menemukan istilah yang susah dipahami, kamu bisa baca konten kami yang khusus membahas topik tersebut, di sini: Arti Kode SiCepat.
Lacak Parcel AnterAja
Walaupun cakupannya belum seluas jasa pengiriman lain, Anteraja juga menjadi andalan banyak orang dalam mengantarkan paket. Cara melacak Resi Anteraja adalah sebagai berikut.
1. Buka laman berikut â https://anteraja.id/tracking
2. Pada laman utama pelacakan barang, kamu wajib mengisi 2 kolom yang tersedia: (1) Nomor resi/AWB/Kode booking, (2) Kode captcha. Jika sudah, ketuk tombol Lacak di bawahnya.
3. Selesai! Setelahnya kamu dapat melihat informasi status pengiriman menggunakan AnterAja. Meliputi rincian paket (pengirim, penerima, jenis layanan) dan riwayat pengiriman. Seperti pada gambar di bawah ini.
Sekilas tampak mudah dipahami, ya? Namun kalau kamu masih bingung dengan beberapa istilah di atas, kami sudah pernah membuat postingan yang khusus membahas topik tersebut. Baca di sini: Arti Kode AnterAja.
ADVERTISEMENTS
Cek Resi Melalui Pihak Ketiga (Alternatif)
Kalau diperhatikan, saat pengguna melakukan cek resi di situs resmi layanan ekspedisi, ada ciri khas yang sama: memakai kode captcha. Dan ini terkadang cukup merepotkan, karena tidak jarang kode yang kita input selalu salah ?
Untuk mengatasi kendala tersebut, akhirnya kami mencari cara dan berhasil menemukannya. Yakni dengan menggunakan situs cek resi dari pihak ketiga. PluginOngkosKirim.com, namanya.
Lantas, kelebihannya apa?
[su_list icon="icon: check" icon_color="#00d80e" indent="20"]...