Peluang Usaha Bisnis Jualan Sempol Ayam [+Analisis Modal & Omsetnya]

Arum 12 Apr 2022 5 Menit 0

Dengan mempunyai lokasi usaha yang bagus, dapat dipastikan usaha sempol kamu akan kebanjiran pembeli tiada henti.

5. Perhatikan Kebersihan

Namanya jualan makanan kebersihan adalah nomor satu. Jangan sampai jualan kamu terlihat kotor dan jorok. Nantinya pembeli malah tidak jadi untuk membeli.

Ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan kebersihanya, antara lain :

  • Pastikan alat-alat yang digunakan untuk membuat sempol sudah dicuci bersih.
  • Gerobak untuk jualan sudah dilap dengan bersih.
  • Pastikan saus, minyak goreng, tepung, dan bahan lainnya masih layak dikonsumsi (belum kadaluarsa).

6. Manfaatkan Media Sosial

Media sosial bisa kamu gunakan untuk promosi produk yang menarik dan laris manis. Walaupun berjualan dengan offline, media sosial ini bisa membantu meningkatkan penjualan dan menjangkau konsumen yang lebih luas.

Lalu, media sosial apa yang bisa digunakan? Kamu bisa memanfaatkan Instagram, Facebook, maupun WhatsApp.

Jajanan sempol ini juga bisa dijadikan ide jualan frozen food yang banyak dicari. Nah, kamu bisa mulai bisnis ini dengan sistem makanan pre order online jenis sempol dalam bentuk frozen food. Gimana? Keuntungannya bisa berkali lipat kan?

7. Gunakan Layanan Pesan Antar Makanan Online

Tips yang terakhir yaitu menggunakan layanan pesan antar makanan secara online. Banyak platform yang bisa digunakan untuk layanan ini. Misalnya pada Gojek, Grab, dan Shopee.

Tentu layanan ini sangat berpengaruh terhadap penjualan bisnis sempol milikmu. Untuk pelanggan yang malas keluar bisa memilih menggunakan layanan ini tanpa harus keluar rumah.

Untuk cara daftar merchant Shopee Food, daftar Gofood, dan daftar Grabfood bisa langsung klik saja linknya, ya. Good luck!

Analisa Modal dan Keuntungan Usaha Jualan Sempol Ayam

Setelah strategi memulai bisnis sempol sudah disiapkan semuanya, barulah kita merancang modal dan biaya lainnya.

Modal usaha sempol ayam ini memang relatif kecil jika dibandingkan dengan usaha lainnya. Tapi, jangan remehkan keuntungan dari jualan sempol, ya.

Nah, kalau penasaran berapa modal dan keuntungan dari jualan sempol ayam bisa rinciannya dibawah ini!

1. Modal Investasi (Peralatan)

Berikut ini rincian modal investasi beserta harganya :

  • Gerobak = Rp 500.000
  • Pisau = Rp 20.000
  • Talenan = Rp 20.000
  • Wajan penggorengan = Rp 200.000
  • Kompor dan gas = Rp 350.000
  • Tempat sampah = Rp 20.000
  • Pengaduk = RP 30.000
  • Serbet = Rp 10.000
  • Timbangan = Rp 50.000
  • Panci = Rp 100.000
  • Sendok dan garpu = Rp 20.000
  • Sumpit Penggorengan = Rp 25.000
  • Tempat peniris = Rp 50.000
  • Peralatan tambahan lainnya = Rp 200.000

Jadi, total modal investasi yaitu Rp 1.595.000

2. Biaya Bahan Baku (Operasional)

Sedangkan untuk biaya bahan baku, berikut ini rincian dan harganya :

  • Tepung terigu = Rp 900.000
  • Tepung tapioka = Rp 100.000
  • Lada bubuk = Rp 50.000
  • Garam = Rp 30.000
  • Daging ayam = Rp 700.000
  • Telur ayam = Rp 300.000
  • Bambu untuk tusukan = Rp 100.000
  • Plastik untuk kantong = Rp 200.000
  • Saus = Rp 300.000
  • Cabai = Rp 100.000
  • Biaya sewa tempat = Rp 300.000
  • Biaya air dan listrik = Rp 50.000
  • Biaya tambahan lain = Rp 300.000

Jadi total biaya bahan baku untuk 1 bulan yaitu sebesar Rp 3.430.000

3. Omset dan Laba Bersih dari Bisnis Usaha Sempol Ayam

Lalu, berapa keuntungan bersih dari jualan sempol ayam? Langsung saja kita simak dibawah ini :

Kita asumsikan untuk per tusuk sempol yaitu Rp 1000, dalam sehari bisa laku 300 tusuk sempol, jadi omset yang didapatkan dari jualan sempol ayam yaitu :

  • Rp 1.000 x 300 tusuk x 30 hari = Rp 9.000.000

Sedangkan laba bersih yang akan didapatkan yaitu total omzet dikurangi dengan biaya operasional, berikut perhitungannya :

  • Rp 9.000.000 – Rp 3.430.000 = Rp 5.570.000

Dalam satu bulan saja kamu bisa mendapatkan keuntungan bersih Rp 5 juta lebih. Tentu, biaya modal investasi akan bisa langsung kembali dalam 1 bulan jualan saja.

Untuk bulan berikutnya, tinggal menikmati keuntungan yang maksimal, deh. Sangat menggiurkan bukan? Yuk, cobain sekarang juga!

Penutup

Gimana tertarik untuk terjun berjualan sempol? Maka dari itu, jangan sampai sia-siakan peluang usaha bisnis jualan sempol yang sangat prospek ini, ya!

Share postingan ini ke teman-teman kalian yang ingin memulai usaha sempol, dan tulis komentar dibawah jika masih ada yang ingin ditanyakan.

Selain di blog pintar jualan, kami juga aktif di sosial media Instagram, lho! Yuk kepoin Instagram kami di @Pintarjualan.id dan nyalakan lonceng (?) notifikasinya, ya.

Terimakasih sudah mengikuti kami sejauh ini. See you 🙂

Laman: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Arum
Ditulis oleh

Arum

Tetap semangat dan menjadi orang lebih baik setiap harinya. Yuk bisa yuk!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *