3. Konfirmasi Pengiriman
Setelah menerima pesanan, langkah berikunya adalah mencetak label. Masih di menu “Konfirmasi Pesanan“, penjual bisa langsung ketuk tombol “Cetak” untuk mencetak label dari pesanan yang masuk.
Label ini wajib ditempelkan pada pesanan yang akan dikirim ke pelanggan dengan aman, tidak mudah rusak, dan dapat dibaca dengan jelas oleh kurir. Label ini mencakup barcode + jumlah uang yang harus dibayar oleh pembeli kepada kurir.
Sampai di sini, proses pesanan sudah selesai dilakukan. Selamat! â
Bagaimana, ternyata tidak jauh berbeda dibandingkan dengan cara menggunakan fitur COD Shopee, kan?
Rangkuman
Baca Juga
- Syarat dan ketentuan COD di Tokopedia yang paling kentara ialah penggunaan jasa pengiriman SiCepat dan AnterAja, selain kedua jasa tersebut, tidak dapat menggunakan fitur COD.
- Tidak semua produk dan toko menyediakan fitur ini, maka pembeli harus mencari sendiri dengan cara menambah filter pada hasil pencarian barang di aplikasi / situs web Tokopedia.
- Alamat penjual dan pembeli harus tercakup ke dalam jangkauan mitra kurir Tokopedia (SiCepat dan AnterAja), lebih rincinya hanya yang tertera pada tabel provinsi dan kota pengiriman.
- Penjual harus melakukan aktivasi COD terlebih dulu agar produk yang di-listing bisa mendapat label “Bayar di Tempat” yang makin menambah minat dari calon pembeli.
Bagaimana, proses bayar di tempat di Tokopedia cukup praktis dan aman, bukan?
Bagi pembeli, fitur ini bisa menambah rasa aman dan tidak perlu repot-repot mengisi saldo elektronik. Cocok untuk yang lebih nyaman bertransaksi menggunakan uang tunai.
Sedangkan bagi penjual, fitur ini akan menambah daya tarik pembeli untuk memesan barang di toko yang berlabel “COD”. Intinya, keduanya sama-sama mendapatkan keuntungan yang sepadan.
Selain cara membeli dengan menggunakan sistem CoD, mungkin kamu juga penasaran dengan cara membatalkan pesanan di Tokopedia yang sudah dibayar?
Sebenarnya caranya tidak jauh berbeda dengan cara mengembalikan barang COD Shopee, kok.
Dan ya, mungkin cukup sampai di sini dulu topik bahasan kita kali ini. Jika ingin bertanya lebih lanjut, bisa Tinggalkan Balasan (â) pada kolom komentar di bawah atau DM kami (?) di Instagram @PintarJualan.id.
Akhir kata, semoga dapat membantu, yaa~ ?