Cara Transfer GoPay ke Teman Tanpa Upgrade Praktis Pakai Pihak Ketiga Ini

Hanif 22 Des 2022 3 Menit 0

Ketika ingin kirim GoPay ke teman, tapi ternyata muncul notifikasi kalau harus verifikasi ke GoPay Plus terlebih dahulu, tentu saja membuat kesal. Tapi tidak perlu khawatir, sebenarnya ada cara transfer GoPay ke teman tanpa upgrade.

Beberapa pihak ketiga ini bisa jadi solusi buat kamu yang ingin kirim saldo GoPay ke GoPay atau e-Wallet lain, termasuk ke rekening bank.

Ada Hotelmurah, Kioser, Bukakios yang bisa membantu untuk transfer ke teman tanpa upgrade ke GoPay plus.

Cara Transfer GoPay ke Teman Jika sudah Verifikasi GoPay Plus

Sebelum membahas cara transfer GoPay dengan perantara pihak ketiga, mari kita bahas cara transfer GoPay ke teman dengan aplikasi GoJek itu sendiri.

Jika sudah upgrade ke GoJek Plus, pengiriman uang jadi lebih mudah, karena tidak memerlukan pihak ketiga sebagai perantara. caranya sebagai berikut.

Ketika bicara transfer GoPay ke teman, sebenarnya “kirim ke teman” ini juga ada di fitur GoPay Feed, loh. Setelah transfer ke nomor telepon teman, kamu bisa menambahkannya ke daftar teman.

Selain mempermudah transfer, teman-teman di daftar Feed GoPay juga bisa melihat aktivitas transfer dan pembayaran GoPay mu.

Bagaimana cara menambahkan teman di GoPay Feed? simak langkahnya di bawah.

  1. Buka aplikasi gojek
  2. Tap menu “bayar
    Gopay - bayar
  3. Masukkan nama atau nomor hp akun GoPay kepada akun yang ingin kamu kirimkan saldo.
    bisa juga memilih langsung dari daftar pilihan kontak GoPay yang ingin kamu kirimi saldo.
  4. Masukkan jumlah nominal saldo kemudian tap “konfirmasi”
  5. Kamu bisa menambahkan catatan dan pilih opsi “Tambahin jadi temen di GoPay” untuk membuatnya masuk di daftar teman di GoPay.
  6. Jika mode privasi teman dipilih, maka momen kiriman ini bisa dilihat oleh teman GoPay mu dan teman GoPay penerima
    Tap “Rahasia” untuk membuat pengiriman tersebut tersembunyi dan hanya bisa dilihat pengirim dan penerima.
  7. Untuk konfirmasi, masukkan PIN

Selesai, begitulah cara mengirim GoPay ke GoPay teman melalui aplikasi GoJek.

Dengan fitur GoPay Feed, kirim ke GoPay ke teman jadi makin mudah. Selain itu, kamu jadi bisa melihat aktivitas GoPay teman.

Tapi dengan syarat, sudah upgrade ke GoPay Plus, ya. Kalau belum, ikuti langkah di bawah.

Cara Transfer GoPay ke Teman Menggunakan HotelMurah

Salah satu pihak ketiga yang bisa digunakan untuk mengirim GoPay tanpa perlu upgrade terlebih dahulu adalah situs Hotelmurah.

Ini adalah cara praktis untuk kirim saldo GoPay tanpa perlu akun GoPay Plus. Cara mendaftarnya juga mudah, cukup pakai nomor telepon saja.

Selain kirim ke GoPay, situs ini juga bisa digunakan untuk kirim ke e-Wallet lain. Kerennya lagi, situs ini bisa digunakan tanpa perlu instal aplikasi.

Singkatnya, cukup buka situs hotelmurah.com, kemudian tap menu Top UP GoPay, Masukkan nomor HP GoPay tujuan dan pilih nominal yang ingin dikirimkan. Setelah itu pilih metode pembayaran menggunakan QRIS.

Berbeda dengan beberapa pihak ketiga lain yang mengharuskan untuk menggunakan isi saldo, Hotelmurah memungkinkan penggunanya untuk kirim tanpa isi saldo terlebih dahulu.

Tanpa perlu isi saldo dan tanpa perlu download aplikasi, Hotelmurah menjadi cara terpraktis untuk mengirim GoPay tanpa upgrade terlebih dahulu.

Cara lengkapnya sebagai berikut.

  1. Buka situs Hotelmurah
  2. Tap menu “top up GoPay
  3. Masukkan nomor GoPay tujuan dan pilih nominal saldo yang akan dikirimkan
  4. Pilih metode pembayaran dengan QRIS
  5. Screen shot QRIS yang muncul
  6. Buka aplikasi gojek
  7. Tap “bayar
  8. Scan kode QRIS yang tadi di scan
  9. Konfirmasi pembayaran dengan memasukkan PIN

Selesai, begitulah cara transfer GoPay tanpa upgrade ke GoPay plus terlebih dahulu. Situs Hotelmurah menjadi pilihan karena bisa digunakan tanpa perlu mendaftar. selain itu, tidak perlu juga mendownload aplikasi terlebih dahulu.

Selain sesama teman yang menggunakan GoPay, situs ini juga bisa digunakan untuk mengirim uang ke e-wallet lain, seperti OVO, DANA, ShopeePay, dan link aja.

oh iya, selain pembayaran tiket dan hotel, Hotemurah juga bisa digunakan untuk pembayaran pulsa dan paket data. bisa juga untuk membayar tagihan listrik, PBB online, PDAM online.

Bahkan bagi gamer yang mau top up Free Fire, Mobile Legend, dan PUBG Mobile juga bisa menggunakan situs ini.

Meski bisa digunakan tanpa mendaftar, tapi dianjurkan untuk mendaftar terlebih dahulu, sehingga kamu bisa melihat riwayat transaksi terakhir.

Sayangnya, situs ini tidak bisa digunakan untuk mengirim uang ke rekening bank. Bagi kamu yang mau mengirim uang dari GoPay ke rekening bank, aplikasi yang bisa digunakan adalah BukaKios.

Sering Ditanyakan Terkait Cara Transfer GoPay ke Teman

Ini dia beberapa pertanyaan tentang cara kirim GoPay yang sering ditanyakan. Mungkin kamu juga memiliki pertanyaan yang sama?

Kenapa tidak bisa mengirim GoPay?

Ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan gagalnya transfer GoPay, misanya belum upgrade GoPay Plus, nomor Virtual Account yang belum terdaftar di GoPay, gangguan koneksi, atau gangguan di sistem GoPay.

Bagaimana cara transfer GoPay tanpa GoPay Plus?

Untuk transfer GoPay tanpa GoPay plus, ada beberapa pihak ketiga yang bisa digunakan. Hotelmurah, Bukakios, Kiosser, dan beberapa pihak ketiga lain dengan cara yang sudah dijelaskan di atas.

Apakah Transfers GoPay harus pakai KTP?

Ya, untuk transfer GoPay, harus upgrade ke GoPay Plus dengan verifikasi foto KTP dan selfie beserta foto KTP.

Akhir Kata

Begitulah cara untuk transfer GoPay ke teman tanpa upgrade. Menggunakan situs HotelMurah, transfer GoPay ke teman kini jadi lebih praktis.

Selain hotel murah, ada juga aplikasi Kioser dan buka kios. meski harus isi saldo terlebih dahulu, aplikasi buka kios tidak hanya bisa mengirim ke GoPay dan e-Wallet lain, tetapi juga ke rekening bank.

 


Kamu bisa meninggalkan komentar dan memberikan masukan melalui media sosial @pintarjualan.id di Instagram dan Tips Pintar Jualan di Facebook. Yuk, baca artikel menarik lainnya di pintarjuaan.id seputar Keuangan atau artikel lainnya dari Hanif Mufid. Untuk informasi lebih lanjut atau ada keperluan sesuatu silakan hubungi kami via admin@pintarjualan.id


sumber:

  • How to Top Up GoPay – https://gopay.co.id/cara-top-up
  • How to Transfer or Send GoPay Balance to Other Gojek Accounts – https://gopay.co.id/blog/cara-transfer-gopay
Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *