Cara Mudah Mencari Kantor JNE Express Terdekat Lewat Aplikasi & Website

Ifan Prasya 10 Jun 2021 3 Menit 0

Sebelum mengirimkan paket, kita perlu mencari kantor JNE yang lokasinya paling dekat dengan rumah. Supaya tidak perlu repot-repot membawa barang yang memenuhi jok motor belakang.

Namun ternyata, masih banyak yang belum mengerti bagaimana caranya. Karena itulah, kami sudah merangkum beberapa poin penting seputar:

  • Cara mudah untuk mengetahui agen JNE terdekat di sekitar tempat tinggal,
  • Membedakan mana kantor JNE pusat dan cabang di daerah kamu,
  • Mengetahui sekilas tentang jam kerja kantor dan kurir JNE Express.

Sebelum masuk ke topik pembahasan, ketuk tombol Bookmark (⭐) di pojok kanan atas browser untuk menyimpan postingan ini – agar mudah diakses sewaktu-waktu. Jika sudah, mari kita mulai.

 

Cara Mudah Mencari Kantor JNE Terdekat

Langkahnya mudah saja. Kita hanya perlu alat berupa ponsel yang sudah hampir pasti di jaman sekarang setiap orang punya. Lalu, medianya bisa lewat 2 platform, yaitu:

  • Aplikasi Google Maps,
  • Aplikasi browser Chrome/Firefox (untuk mengakses website JNE).

Untuk penjelasan selengkapnya, baca uraian berikut ini, ya..

Melalui Google Maps

[su_note]

Catatan: Agar hasil deteksi alamat JNE bisa lebih akurat, mohon aktifkan fitur GPS yang ada di ponsel.

[/su_note]

Google Maps seolah-olah menjadi globe elektronik yang bisa memberikan informasi peta di seluruh dunia dengan detail dan mendekati nyata. Apalagi dengan fitur jalan-jalan virtualnya yang makin canggih.

Untuk itu, kita bisa menggunakan aplikasi ini dalam mengetahui agen atau gerai JNE terdekat. Caranya bagaimana? Cukup simpel. Ikuti petunjuk di bawah ini.

  1. Buka aplikasi Google Maps di ponsel kamu.
  2. Pada kolom pencarian, ketik saja “JNE dekat sini” lalu tekan Cari.
    (atau)
    Tekan tombol Microphone lalu ucapkan “JNE dekat sini”.
  3. Maka, tampilan akan berubah menjadi peta yang sudah ditandai titik lokasinya. Titik lokasi inilah yang menandakan tempat kantor JNE yang dimaksud.
  4. Selesai! ✅ Sekarang kamu bisa pilih salah satu agen untuk dikunjungi.

Contoh tampilannya akan seperti ini:

Cari kantor jne terdekat pakai google maps

Namun tentu saja, kadang-kadang ada informasi yang belum dilengkapi oleh kantor tersebut. Seperti misalkan: jam buka tidak lengkap, tidak ada nomor HP yang dapat dihubungi, bahkan alamatnya tidak lengkap.

(Karena memang, jika kantor tidak mendaftarkan alamatnya di Google Maps, maka tidak akan terlihat.)

Dengan cara ini saja, kami kira sudah cukup, kok. Kalau ingin lebih detail lagi, kamu dapat menggunakan cara kedua, yakni melalui pencarian website resmi JNE Express.

Melalui Website JNE

Website resmi JNE Express tidak hanya menampilkan informasi mengenai perusahaan, layanan yang ditawarkan, laman kontak, atau informasi-informasi terkini saja.

Melainkan, mereka juga sudah melengkapi fitur pencarian lokasi kantor JNE di seluruh Indonesia. Termasuk wilayah tempat tinggal kamu saat ini yang dijangkau oleh JNE.

Lalu, bagaimana langkah-langkahnya? Mudah saja. Berikut rinciannya:

  1. Buka laman berikut → https://geoloc.jne.co.id/jne-public
  2. Ketuk tombol GPS untuk langsung menyoroti wilayah terdekatmu.
  3. Amati hasil sorotan, lalu ketuk salah satu tanda yang ada di layar.
  4. Nanti akan muncul informasi alamat kantor, nomor HP yang dapat dihubungi, serta jam buka.
  5. Selesai! ✅

Contoh tampilannya akan seperti ini:

Sales counter jne express

Di situ juga ada keterangan, yakni: (1) Cabang utama, (2) Sales counter, (3) Tutup. Cabang utama maksudnya, kantor pusat yang ada di kabupaten atau kota. Sales counter berupa cabang yang tersebar di kecamatan.

Hasil tersebut jauh lebih komplit dibanding kita menggunakan aplikasi Google Maps. Namun memang, kita perlu scroll-scroll dan cari-cari lagi alamat kantor terdekat, jadi agak sedikit lebih repot.

Bedanya Kantor Pusat, Cabang, Agen JNE

Seperti yang disampaikan di sesi di atas, ada 2 jenis kantor JNE Express:

  • Cabang utama (pusat)
  • Sales counter (agen)

Lalu, bedanya apa?

Sebenarnya, dari segi pelayanan, kedua jenis kantor tersebut sama-sama melayani order layanan seperti biasa. Pengiriman barang hingga komplain customer service.

Namun apabila ingin komplain, kami sarankan agar mendatangi kantor cabang utama. Karena biasanya pelayanannya lebih lengkap, serta jam kerjanya lebih fleksibel dan panjang.

Atau, kamu juga dapat membaca panduan praktisnya di postingan kami yang berbeda: Cara Komplain ke Pihak CS JNE Express (Pengiriman Terlambat, Barang Hilang/Rusak).

Jam Kerja Kantor JNE Seluruh Indonesia

Sebelum mengunjungi kantor JNE, ada baiknya kamu sudah tau jam kerjanya bagaimana. Apakah hari itu buka atau tidak, jika iya, buka dari jam berapa sampai jam berapa?

Karena biasanya, antara kantor cabang utama dan sales counter, mereka punya kebijakan masing-masing. Ada yang jam bukanya panjang, ada pula yang pendek.

Untuk mengatasi hal ini, kami sudah siapkan data rata-ratanya. Baca di sini ya:

Rangkuman

[su_note]
  • Untuk mencari atau mengetahui agen JNE terdekat, kamu bisa gunakan 2 media: (1) Google Maps, (2) Website JNE. Google Maps lebih simpel, sedangkan web JNE lebih lengkap informasinya.
  • Bedanya kantor pusat dan cabang JNE, sebenarnya hanya dibagi menjadi 2 tipe: (1) Cabang utama, (2) Sales counter. Cabang utama berada di pusat kota, sales counter di kecamatan-kecamatan.
  • Jam kerja masing-masing kantor tentu berbeda. Hal ini sesuai dengan kebijakan kantor yang berlaku di daerah masing-masing. Identiknya, kantor utama lebih panjang jam operasionalnya.
[/su_note]

Bagaimana, sampai di sini sudah cukup paham mengenai cara mencari kantor JNE, ya?

Kalau ada yang masih belum jelas, Tinggalkan Balasan (✍) untuk bertanya kepada kami. Sebisa mungkin, kami akan bantu carikan jawaban dan solusi praktisnya untukmu.

Jangan lupa, Follow IG (?) kami di @PintarJualan.id. Di situ, kami juga sering berbagi tips dan diskusi seputar jualan online praktis, ekspedisi, hingga lelucon di dunia e-commerce.

Sampai di sini, kami ucapkan terima kasih dan semoga membantu, yaa~ ?

Bagikan ke:
Ifan Prasya
Ditulis oleh

Ifan Prasya

Terampil dalam meracik strategi SEO Content Marketing untuk bisnis yang mampu meningkatkan angka penjualan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *