Cara Pin Chat WhatsApp di iPhone, Android, WA Web Terbaru 2023

Anisa 28 Dec 2022 3 Menit 0

Sekarang cara pin chat WhatsApp di semua perangkat sangat mudah dan praktis lho! Bahkan kamu bisa menyematkan chat sampai 5 kontak sekaligus. Tentunya nggak perlu lagi harus download WhatsApp GB terbaru.

Dengan pin atau menyematkan pesan, maka kontak tersebut akan berada di posisi teratas sebagai daftar prioritas.

Otomatis ketika kamu mendapatkan pesan dari nomor tersebut, pesannya akan selalu muncul di barisan 3 teratas meskipun akan banyak chat yang masuk.

Baik di perangkat android, iOS, dan WhatsApp web. Mau tau rahasianya? Simak baik-baik dulu yuk, tulisan kali ini!

Tentang Pin WhatsApp

Pin WhatsApp atau fitur Sematkan Pesan adalah sebuah layanan yang dihadirkan WA untuk pengguna agar dapat meletakkan beberapa daftar chat secara spesifik di deretan teratas serta mampu menemukannya dengan mudah.

Pin WhatsApp berbeda dengan fitur arsip, tandai belum dibaca, bahkan fitur label yang ada pada WhatsApp Business.

Itulah mengapa perbedaan WhatsApp Business dan WhatsApp Messenger biasa (reguler) dapat dikenali dengan mudah.

Menurut pemberitahuan WhatsApp, fitur Pin ini hanya memberikan 3 kali kesempatan untuk menyematkan chat atau kontak seseorang.

Artinya, hanya ada 3 nama kontak yang bisa kamu pin. Mulai dari chat personal hingga chat grup WA di android serta iPhone.

Namun, benarkah begitu? Ternyata enggak loh!

Cara Pin Chat WhatsApp di Android

Bagaimana cara pin chat WhatsApp di HP android? Mudah saja kok!

Kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkahnya seperti berikut:

  1. Buka aplikasi WhatsApp
  2. Pilih chat yang ingin disematkan (boleh satu atau tiga sekaligus) dengan menekan tiga chat tersebut agak lama
    Cara pin chat di whatsapp
  3. Kemudian klik ikon pinned yang ada di menu bagian atas
    Cara pinned chat whatsapp di iphone
  4. Setelah itu, tiga chat pun akan disematkan paling atas

Tutorial di atas juga berlaku jika kamu ingin pin pesan di grup WA android ya.

ADVERTISEMENTS

Cara Pinned Chat WhatsApp iPhone

Apakah cara pin chat WhatsApp iPhone 11, 13, sama dengan android? Pada dasarnya sih tidak jauh berbeda, hanya saja ada beberapa langka yang sedikit berlainan.

Nah, bagi kamu yang baru saja download WhatsApp di iPhonedan ingin menjajalnya, tidak ada salahnya coba praktikkan 4 step berikut:

  1. Buka WhatsApp di iPhone
  2. Pilih chat yang mau disematkan dengan menekannya agak lama kemudian geser ke kanan
  3. Kemudian klik Sematkan
  4. Secara otomatis chat akan disematkan pada deretan teratas
  5. Untuk melepaskan pin chat tersebut, lakukan hal yang sama dengan tap pesan agak lama, kemudian geser ke kanan dan klik Lepas Chat
  6. Pesan pun akan kembali ke posisi semula

Jika ternyata tidak bisa pinned pesan WA padahal sudah mengikuti tutorial di atas, itu berarti ada yang salah dengan aplikasi atau ponselmu.

Pastikan telah update WhatsApp di iPhone agar fitur-fitur baru bermunculan ya.

ADVERTISEMENTS

Cara Pin Chat di WhatsApp Web

Apakah pin chat WhatsApp bisa dilakukan melalui PC seperti komputer dan laptop? Oh, tentu saja.

Kamu dapat mengaksesnya melalui WhatsApp Web.

  1. Kunjungi atau buka WhatsApp Web di web.whatsapp.com
  2. Kemudian, sinkronisasikan terlebih dahulu dengan WA Messenger alias scan QR code WA
  3. Selanjutnya pilih chat yang mau disematkan dengan klik tanda panah ke bawah
  4. Lalu, pilih Sematkan Chat
  5. Pesan pun berhasil disematkan
  6. Lakukan yang sama bila ingin melepas pin chat

Ada trik sendiri lho cara menggunakan WhatsApp web supaya dapat menyematkan chat lebih dari tiga.

Makanya, simak pembahasan selanjutnya ya.

ADVERTISEMENTS

Cara Pin Chat WhatsApp Lebih dari 3

Eits, tetapi satu rahasia lho di fitur ini yang belum banyak diketahui pengguna! Dengan kecepatan dan kelihaian jari, kamu bisa menyematkan chat lebih dari 3.

Bahkan tutorial ini tidak hanya berlaku untuk WhatsApp Messenger saja, akan tetapi juga WA Web.

Penasaran kan gimana cara pin chat WhatsApp lebih dari 3 kontak? Ini dia triknya!

Halaman Selanjutnya
Kunci dari teknik ini adalah...

Pages: 1 2

Bagikan ke:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *