6 Tipe Kemitraan Shopee Affiliates Program, Harus Pilih yang Mana?

Anisa 09 Sep 2022 4 Menit 0

Caranya pun sama seperti affiliate marketer lain, yakni membagikan link produk dan setiap orang yang mengklik tautan tersebut akan menjadi pemasukan tambahan bagi seller maupun pemilik brand.

Hanya saja menurut peraturan Shopee, seorang seller dan brand hanya boleh membagikan link dari produk milik sendiri yang dijual. Tidak boleh menautkan link pakai produk orang lain.

Karena bila syarat dan ketentuan tersebut dilanggar, maka komisi dianggap tidak sah, sehingga terkesan sia-sia.

6. Kemitraan Lainnya

Tipe kemitraan Shopee Affiliates yang terakhir yaitu “Lainnya” atau tidak ada dalam kelima dari daftar yang dibahas sebelumnya.

Walaupun tidak ada kriteria khusus pada jenis kemitraan yang keenam ini, akan tetapi saat pendaftaran nantinya pihak pemohon harus berkenan menjelaskan pada tim Shopee Affiliates Program.

Singkatnya, calon affiliator harus memberikan informasi beserta alasan memilih tipe kemitraan lainnya daripada cashback, brand/seller, dan sebagainya.

Setelah itu untuk mengetahui ketentuan dan kebijakan terkait dapat ditanyakan secara langsung pada tim Shopee Affiliates Program via WhatsApp atau email.

Cara Mengisi Tipe Kemitraan Shopee dengan Benar

Setelah mengenal beberapa tipe kemitran Shopee Affiliates, langkah selanjutnya adalah mengisi tipe kemitraan yang paling tepat.

  1. Buka akun Shopee via Web atau aplikasi
    Tipe kemitraan program afiliasi shopee
  2. Ketikkan “Shopee Affiliates Program” di kolom pencarian seperti contoh gambar di atas dan klik hasil yang muncul
    Daftar kemitraan shopee
  3. Setelah itu, klik “DAFTAR DI SINI” untuk melakukan pendaftaran
  4. Pilih tipe akun “Individual” bila kamu menjalankannya seorang diri, bukan perusahaan atau badan usaha
    Tipe kemitraan shopee untuk penjual
  5. Isi nama depan, nama belakang, sapaan (Nn = nona, Ny = nyonya, Tn = tuan), dan lengkapi seluruh informasi termasuk alamat email dan klik “Kirim Kode Verifikasi”, lalu masukkan 6 digit angka verifikasi tersebut, lalu klik “Selanjutnya”.
    6 tipe kemitraan shopee affiliate terbaru
  6. Barulah pada langkah kedua di informasi akun ini, kamu bisa melengkapi tipe kemitraan, informasi tentang Shopee Affiliate, dan lainnya. Lalu centangi seluruh opsi persetujuan dan terakhir klik “Kirim”
  7. Langkah ketiga merupakan akhir pendaftaran.

Perlu dicatat:setelah mengisi formulir kemitraan Shopee atau program afiliasi marketplace ini, kamu harus menunggu selama 3 hari untuk masa peninjauan.

Tim CS Shopee Affiliates Program akan mengabari kamu melalui pesan inbox email atau chat WhatsApp. Jika dinyatakan lolos, maka kamu harus meluangkan waktu bagi tim tersebut untuk menjelaskan secara singkat cara kerja affiliator program ini.

Mereka akan menelepon lewat nomor WhatsApp yang kamu daftarkan di dalam formulir Shopee Affiliates. So, pastikan kalau nomor kontak yang kamu gunakan benar-benar aktif ya.

Penutup

Dengan bergabung dan memilih tipe kemitraan Shopee Affiliates menjadi pertanda kalau affiliate marketer telah menyetujui seluruh ketentuan dan persyaratan yang diberikan.

Gunakan kesempatan tersebut sebaik mungkin dan satu lagi, follow juga akun Facebook Pintar Jualan serta Instagram di @pintarjualan.id ya.

Laman: 1 2Lihat Semua

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *