50+ Ide Usaha Makanan Ringan Serba 1000 Menjanjikan di 2022

Noer 17 Jan 2022 9 Menit 0

Sempol ayam biasanya dibuat dengan cara melilitkan adonan ke tusuk satu. Setelah itu tinggal digoreng. Agar rasanya semakin nikmat bisa ditambah sambal dan kecap.

15. Puding Agar

Puding agar sangat mudah dibuat di rumah. Kamu bisa menjualnya dalam cup-cup ukuran kecil. Agar lebih menarik, kamu bisa berkreasi dengan dua atau tiga warna agar dalam satu cup.

16. Keripik Bakso Kemasan

Keripik bakso kemasan kecil bisa dijual dengan harga serba 1000. Biasanya orang-orang menyebut keripik bakso dengan basreng. Dengan bumbu pedas tambahan, basreng siap untuk dijual dalam kemasan-kemasan kecil.

17. Sosis Goreng

Cara membuat keripik sosis kurang lebih sama dengan membuat keripik bakso. Iris saja sosis menjadi bulat dan tipis-tipis, lalu goreng. Setelah itu taburkan bumbu tabur sebagai pelengkapnya. Bisa dengan bubuk cabe kering dan penyedap rasa.

18. Makaroni Goreng

Makaroni goreng juga bisa jadi salah satu makanan ringan serba 1000. Kamu hanya tinggal membungkusnya dalam plastik-plastik kecil. Setelah itu titipkan saja ke warung-warung terdekat.

19. Peyek Kacang

Peyek kacang malah biasanya dijual tidak lebih dari 1000. Cara membuatnya sangat mudah, yaitu hanya dengan tepung beras dan kacang tanah. Bungkus dalam kemasan kecil dan langsung bisa dijual.

20. Peyek Kedelai

Selain peyek kacang, kamu juga bisa membuat peyek kedelai. Peyek kedelai bisa dimakan langsung sebagai cemilan atau teman makan nasi. Cara membuat peyek kedelai sama dengan membuat peyek kacang. Campur saja tepung beras dan kedelai, lalu goreng.

21. Peyek Ikan Teri

Teri yang sebaiknya digunakan untuk peyek adalah teri yang ukurannya kecil-kecil. Dengan begitu, teri yang digoreng bersama tepung beras juga akan menjadi renyah dan gurih.

22. Pisang Crispy

Pisang crispy juga bisa menjadi usaha makanan ringan serba 1000. Pasalnya harga pisang juga tidak terlalu mahal. Apalagi pisang yang ukurannya kecil-kecil. Peluang usaha yang satu ini bisa menjadi peluang usaha mahasiswa yang cukup menguntungkan.

23. Usus Crispy

Usus crispy bisa dijadikan cemilan maupun teman makan nasi karena rasanya yang asin dan gurih. Banyak orang yang menyukainya karena rasanya tersebut. Kamu bisa membuat usus crispy menjadi kemasan kecil-kecil. Sehingga bisa dijual dengan harga serba 1000.

24. Otak-Otak

Otak-otak juga bisa menjadi makanan ringan yang dijual dengan harga serba 1000 per bijinya. Otak-otak bisa disajikan dengan saus atau kuah yang rasanya asam. Selain itu, kamu juga bisa menjual otak-otak goreng.

25. Cakwe

Bahan-bahan untuk membuat cakwe sederhana. Sehingga kamu bisa mencobanya dulu di rumah. Cakwe bisa dijual dengan harga 1000 dengan tambahan saus sachet sebagai pelengkap.

26. Leker

Leker juga termasuk makanan ringan yang cocok jika dijual dengan harga serba 1000. Tinggal tambahkan topping seperti susu, coklat meses, selai dan sebagainya sudah bisa menarik pembeli.

27. Kue Bantal

Nama makanan ringan satu ini tidak sama di semua daerah. Ada yang menyebutkan odading. Ada juga yang menyebutkan bolang-baling. Rasa makanan yang satu ini manis dan gurih.

Kue bantal atau odading atau bolang-baling ini biasanya banyak dijual di pasar-pasar tradisional dan saat pagi hari. Sangat cocok jika dijual dengan harga serba 1000.

28. Serabi

Makanan ringan yang satu ini biasanya dijual dengan campuran kuah santan. Serabi termasuk salah satu makanan jadul asal Indonesia. Rasa serabi asli terbilang manis gurih. Menjadi semakin nikmat karena dicampur dengan kuah santan.

29. Kue Pukis

Bau dari kue satu ini biasanya sangat wangi atau bisa menggugah selera siapa saja yang menciumnya. Kue pukis biasanya banyak dijual di depan supermarket. Dijual satuan dengan harga serba 1000.

Usaha Makanan Ringan Serba 1000 Bisa Dititipkan di Warung

Warung biasanya menerima titipan makanan-makanan ringan. Namun, tidak semua makanan ringan bisa dititipkan di warung. Berikut adalah makanan ringan 1000 yang bisa dititipkan di warung.

1. Stik Keju

Bahan untuk membuat stik keju sangat sederhana, yaitu tepung terigu, maizena, dan keju. Takaran keju yang dibuat untuk adonan tidak perlu banyak-banyak. Mengingat makanan akan dijual dengan harga serba 1000. Asal rasa enak, maka tidak masalah.

2. Stik Talas

Stik talas adalah jenis makanan seperti keripik. Hanya saja bentuknya panjang-panjang seperti stik. Kamu hanya perlu mengemasnya dalam plastik berukuran kecil. Sehingga cocok dijual dengan harga serba 1000.

3. Kuaci

Ada dua jenis kuaci yang biasa dijual sebagai makanan ringan, yaitu kuaci bunga matahari dan kuaci semangka. Namun kebanyakan yang dijual adalah kuaci bunga matahari.

Harga kuaci memang terbilang cukup mahal. Namun, kamu tetap bisa mengemasnya menjadi kecil-kecil. Sehingga kamu bisa menjadikan kuaci makanan ringan serba 1000.

4. Mie Lidi

Mie lidi biasanya sudah ada yang menjual mentahnya. Kamu hanya tinggal menggoreng mie tersebut dan memberinya dengan aneka penyedap rasa. Mulai dari yang gurih hingga pedas.

Agar bisa menjadi makanan ringan serba 1000, kamu bisa mengemasnya di wadah plastik-plastik kecil. Banyak anak-anak yang suka dengan makanan ringan yang satu ini.

Halaman Selanjutnya
5. Astor...

Laman: 1 2 3 4

Bagikan ke:
Noer
Ditulis oleh

Noer

Freelance Writer di Pintarjualan.id menyajikan konten-konten yang bermanfaat untuk anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.