Cara Menambahkan Email di HP & Laptop, 2 Akun Lebih di Satu Perangkat

Hanif 20 Jul 2022 4 Menit 0

Sedang mencari tahu cara menambahkan email di HP maupun laptop? Kamu datang di artikel yang tepat.

Tidak jarang, orang memiliki banyak akun Google untuk suatu keperluan. Misalnya untuk membuat akun smurf untuk bermain game, atau email khusus sekolah dan satu lagi untuk kerja.

Jika sebelumnya kita sudah membahas cara membuat email, mungkin belum banyak yang tahu kalau email dalam satu perangkat atau browser masih bisa ditambah lagi.

Langsung saja, ini dia cara menambahkan email di HP dan laptop.

Cara Menambahkan Email di HP Android

Ketika HP mu ketinggalan dan harus menggunakan handphone temanmu untuk mengirim tugas, mau tidak mau kamu harus menambah akun gmail di HP tersebut. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Buka aplikasi Gmail
    Cara menambahkan email di hp
  2. Ketuk gambar profil di kanan atas
    Cara menambahkan email di hp
  3. Tambahkan akun lain
    Cara menambahkan email di hp
  4. Pilih jenis akun
    Cara menambahkan email di hp
  5. Login ke akun tersebut

Selesai, begitulah cara membuat 2 akun gmail di HP android. Jadi dalam satu HP android bisa ada banyak email yang terdaftar.

Sekarang kamu bisa meminjam HP teman dan login di HP temanmu. Jika kamu sudah selesai, bisa mengembalikan ke akun temanmu. untuk menngganti atau mengembalikan akun supaya menggunakan akun sebelumnya, klik foto profil di kanan atas, kemudian pilih akun yang ingin digunakan.

Dngan begitu, berbagai layanan Gmail bisa diakses dengan akun berbeda. Misalnya, kamu tidak ingin history youtube mu tercampur dengan history Youtube orang lain karena bisa memperngaruhi algoritma rekomendasi Youtube mu.

Cara Menambahkan Email di Laptop

Tidak hanya meminjam HP, ketika meminjam laptop teman pun kita juga bisa menambahkan emailmu sendiri. dengan begitu, kamu bisa mengakses emailmu sekaligus mengirim email untuk keperluan tugas sekolah ataupun pekerjaan.

Cara menambahkan email di laptop sebenarnya tidak jauh berbeda dengan menggunakan hp. ini dia caranya.

  1. Masuk ke browser di HP
    Buka gmail.com atau account.google.com
  2. Di kanan atas, klik foto profil
    Cara menambahkan email di hp
  3. Klik tambahkan akun lainnya
    Cara menambahkan email di hp
  4. Login ke akun google tersebut

Catatan:

  • Jika menggunakan komputer umum atau publik, gunakan mode incognito atau private supaya bisa log out dengan mudah.
  • Gunakan profil browser supaya data akun gmail di browser tidak bercampur. caranya ada di bawah.

Selesai. tidak perlu risau untuk menggunakan laptop orang lain untuk mengakses email karena kamu bisa login dengan menambah akun.

ADVERTISEMENTS

Cara Menambahkan Profil Browser di Laptop untuk Menambahkan Email

Mungkin kamu harus mengurus media sosial organisasi, ini tentunya harus mengakses email media sosial tersebut. Untungya, browser sekarang sudah memiliki fitur profil untuk memudahkan pengaturan banyak akun.

Dengan menggunakan profil ini, masing masing akun email tidak akan bercampur, dan tidak perlu mengganti akun setiap kali membuka browser, cukup ganti profil saja. Ini berbeda dengan menggunakan banyak akun google dalam satu browser.

Ini bermanfaat ketika komputer digunakan banyak orang, atau kamu ingin membuat satu browser khusus untuk bekerja dan satu untuk hiburan. Canggihnya lagi, bisa menambahkan shortcut supaya bisa mengakses profil tersbut langsung di desktop atau pun di taskbar. jadi, membuka email untuk kebutuhan tertentu bisa lebih cepat lagi.

ADVERTISEMENTS

Menambahkan Profil di Browser Chrome di Komputer atau Laptop

Browser Chrome adalah salah penjelajah internet yang cukup banyak digunakan oleh banyak orang. Browser ini menjadi pilihan favorit karena paling cepat ketika digunakan untuk menjelajahi internet.

Selain itu fiturnya juga cukup lengkap, seperti pengingat password dan memungkinkan penggunaan banyak profil untuk digunakan dalam satu browser. Ini dia langkahnya.

  1. Buka browser chrome
  2. Klik ikon profil di kanna atas
    Cara menambahkan email di hp
  3. Klik add atau tambahkan
    Cara menambahkan email di hp

Selesai, sekarang kamu bisa mengelola masing masing profil untuk pekerjaan, untuk organisasi, atau untuk media sosial.

ADVERTISEMENTS

Menambahkan Profil di Browser Edge

Browser internet bawaan Windows ini juga cukup banyak digunakan. tidak seperti pendahulunya, internet explorer yang terkenal lambat, Edge bisa menjelajah internet dengan lebih cepat. bahkan tidak kalah cepat dengan google chrome.

Fiturnya juga termasuk lengkap, termasuk profil akun.

  1. Buka browser Edge
  2. Klik ikon profil di kanna atas
    Cara menambahkan email di hp
  3. Klik add atau tambahkan
    Cara menambahkan email di hp

Selesai, masing masing profil bisa dikhususkan untuk pekerjaan, untuk organisasi, atau untuk media sosial.

ADVERTISEMENTS

Cara Menambahkan Email di Iphone

Sebenarnya, menambahkan akun di Iphone juga tidak jauh berbeda dengan menggunakan HP android. Ini dia langkahnya.

  1. Buka aplikasi gmail
  2. Ketuk gambar profil di kanan atas
  3. Tambahkan akun lain
  4. Pilih jenis akun

Oh iya, untuk mendapatkan fitur aplikasi yang lebih banyak, gunakan “gmailify” di iphone kamu, ya.

Cara Mengurangi Akun Gmail di HP

jika sebelumnya kita sudah membahas cara menambahkan akun gmail, mungkin akun Gmail yang ada di perangkatmu jadi terlalu banyak. Memori HP pun jadi teralalu penuh. Bagaimana cara log out akun gmail yang terlalu banyak ini?

ikuti langkahnya di bawah.

  1. Buka aplikasi Gmail. Umumnya aplikasi ini ada di folder Google.
    Cara menambahkan email di hpCara menambahkan email di hp
  2. Pilih “Kelola akun di perangkat ini”
    Cara menambahkan email di hp
  3. Akan muncul akun email yang terdaftar di perangkat tersebut
    Pilih akun yang ingin di log out
    Cara menambahkan email di hp
  4. Hapus akun
    Cara menambahkan email di hp
  5. Selesai, perangkat android tersebut sudah tidak menggunakan akun Google tersebut lagi.

Cara ini bisa digunakan untuk mengeluarkan baik akun sendiri maupun akun orang lain. Jadi, ketika HP mu sudah terlalu banyak akun Gmail, kamu bisa menguranginya dengan cara diatas. Memori HP mu pun jadi lebih lega.

Cara Log Out Akun yang Login di HP atau Perangkat Lain

Ketika kamu menggunakan Perangkatorang lain dan belum log out, mungkin kamu khawatir jika mereka mengakses akunmu, membaca pesanmu, atau bahkan mengubah akunmu. Jangan risau lagi, karena kmu bisa log out akun di HP orang tanpa menggunakan HP tersebut.

ini dia langkahnya.

  1. Buka aplikasi Gmail, atau layanan Google lainnya
    Cara menambahkan email di hp
  2. Buka foto profil di kanan atas
    Cara menambahkan email di hp
  3. Buka kelola Akun Google
    Cara menambahkan email di hp
  4. Masuk ke tab keamanan
    Cara menambahkan email di hp
  5. Masuk ke perangkat anda
    Cara menambahkan email di hp
  6. Pilih perangakt yang ingin di logout
    Cara menambahkan email di hp
  7. Tap Logout
    Cara menambahkan email di hp
  8. Konfirmasi Logout
    Cara menambahkan email di hp

Selesai, kini akun Gmail tersebut sudah ter-log out, jadi tidak perlu khawatir jika akunmu diakses oleh orang lain.Cara ini juga bisa digunakan ketika kmu menggunakan Komputer di rental, tempat print komputer, atau perpustakaan.

Penutup

Begitulah cara menambahkan akun Google di perangkat HP atau Laptopmu sekaligus cara log-out nya. Dengan begitu, kamu bisa menggunakan banyak akun dalam satu perangkat dan satu waktu sekaligus.

Ini akan memudahan berbagai urusan yang menggunakan email, mulai dari pekerjaan, sekolah, jual-beli online, bermain game, ataupun urusan lainnya.

Untuk memudahkan manajemen akun, bisa juga menggunakan fitur profil di browser. Ini akan memudahkanmu ketika memiliki akses ke berbagai email seperti email organisasi.

Oh iya, untuk mendaftar kerja, selain foto profil yang formal, nama profil yang baik juga dibutuhkan supaya HRD bisa menilaimu dengan baik. Kebetulan, sebelumnya kami juga sudha pernah membahas cara mengganti nama email.

Sampai disini dulu artikel ini, sampai bertemu di artikel pintarjualan selanjutnya.

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Hanif
Ditulis oleh

Hanif

hi, I'm a SEO content writer with interest on business, entrepreneur, digital marketing, and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *