Tampil di halaman hasil pencarian paling atas tentu saja merupakan impian semua pemiliki blog. Tapi gimana sih cara agar blog muncul di Google paling atas?
Setelah menerapkan cara menulis artikel blog yang menarik banyak pengunjung, ada beberapa hal lain yang bisa diperbaiki atau dioptimasi supaya artikel blog bisa nangkring di halaman pertama paling atas mesin pencarian Google.
Upaya meningkatkan kualitas halaman web atau blog supaya memiliki visibiliatas yang baik dan mudah digerayangi mesin pencari ini disebut SEO (Search Engine Optimization).
Karena optimasi yang dibahas di sini itu seputar artikel dan websitenya sendiri, ini termasuk dalam on page SEO.
Bagaimana cara agar website kita muncul di halaman 1 hasil pencarian? simak terus artikel ini sampai selesai.
1. Riset Keyword
Sebelum mulai menulis artikel, hal penting yang harus diperhatikan adalah keyword. keyword ini akan disisipkan pada judul dan harus ada di bagian awal, tengah, dan akhir artikel.
Untuk website yang masih berumur baru, ada baiknya menggunakan kata kunci yang banyak dicari orang, namun memiliki daya saing rendah. Ini bagus untuk memompa page views (PV), sehingga rating Alexa juga naik.
Setelah rating Alexa tinggi, blogmu siap bersaing dengan menggunakan keywords yang lebih kompetitif.
Lalu, bagaimana cara membuat kata kunci di Blogger maupun WordPress?
Untuk mencari keywords berdasarkan tema atau ncihe tertentu, coba gunakan beberapa toosl seperti
- Ubersuggest by Neil Patel
- Google Keywords Planner
- Google Trends
- SEM Rush
Setelah kata kunci yang ditemukan diketahui, pastikan kata kunci tersebut masuk di bagian awal, tengah, dan akhir artikel. Jangan lupa, sisipkan juga di judul dan heading supaya lebih mantap.
Ini adalah salah satu cara agar artikel blog muncul di Google paling atas yang paling ampuh.
2. Judul yang Mengundang Klik
Yang muncul dari artikel di mesin pencarian adalah judul dan deskripsi meta. Makannya, pembuatan judul ini tidak bisa asal.
Pertama, judul harus memiliki keyword. Sehingga, judul yang kamu tulis sesuai dengan topik atau tema artikel. Dengan kata lain, judul ini deskriptif dan sesuai dengan isi kontennya.
Kemudian, buat juga click booster atau click bait. ini adalah kata-kata pemanis yang membaut orang semakin tertarik untuk membuka artikel tersebut.
Click bait memang salah satu cara agar blog kita banyak pengunjung yang banyak digunakan, tapi jangan gunakan judul yang terlalu melenceng ya.
ADVERTISEMENTS
3. Artikel yang Nyaman Dibaca
Memang, berbagai optimasi dibuat untuk memudahkan mesin pencari dan menyesuaikan dengan algoritma nya. Tetapi pada akhirnya yang membaca artikel kita juga manusia.
Makannya, pastikan artikelmu layak dibaca dan nyaman. Karena semakin tinggi waktu berkunjung di halaman, semakin tinggi juga ranking website.
Jangan sampai orang masuk ke halamanmu langsung keluar. Ini bisa menambah bounce rate dan membuat rating website merosot.
Makannya, gunakan gaya bahasa yang mudah dimengerti, istilah figuratif, dan styling tulisan yang menarik.
ADVERTISEMENTS
4. Tambahkan Gambar
Selain styling yang pas dan gaya bahasa yang unik, salah satu yang membuat orang betah membaca artikel adalah adanya gambar.
Bisa tambahkan visualisasi, ilustrasi, atau foto yang merepresentasikan artikelmu. Dengan perhatian pembaca yang tertaut ke gambar, waktu mereka membaca artikelmu bisa bertambah.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa memperkuat artikelmu dengan menyisipkan keyword di gambar. Dari situ, gambar tersebut bisa juga tampil di halaman pertama pencarian Google.
Bisa juga menggunakan foto yang backgroundnya sudah dihapus supaya gambar nampah lebih profesional.
ADVERTISEMENTS
5. Gunakan Heading
Heading ini membantu mesin pencari sekaligus orang yang membaca artikel untuk memahami isi artikel tersebut. Dengan menggunakan Heading, artikel jadi lebih terstruktur dan rapi.
Bisa juga sisipkan kata kunci di heading. Ini adalah salah satu tips supaya keywords di artikel semakin kuat dan bisa bersaing dengan artikel lain.
ADVERTISEMENTS
6. Internal Link dan External Link
Baca Juga
Selain menggunakan heading, ada lagi cara untuk memperkuat keywords, yaitu dengan menggunakan internal link. Internal link adalah link yang menghubungkan satu halaman ke halaman lain yang relevan.
Dengan memberikan internal link ke sinonim keywords, potensi artikel tersebut nangkring di hasil teratas pencarian Google semakin tinggi
Selain itu, pengunjung jadi bisa membuka halaman lain di website mu yang masih berhubungan.
Sementara external link mengarahkan pengunjung ke halaman di luar website mu. Keduanya bisa menambah kekuatan artikel untuk tampil di halaman pertama hasil pencarian.
7. Struktur URL
Selain menggunakan blog dengan domain sendiri, Google juga lebih menyukai struktur URL yang cenderung pendek-pendek.
Sehingga kalau kalian masih menggunakan blog WordPress ataupun Blogger yang gratis, akan sulit bersaing dengan bog yang sudah menggunakan domain .com
Lalu, struktur url artikel juga dipendekkan, ambil kata kuncinya saja sepanjang tiga hingga 4 kata. Kemudian, url ini juga deskriptif, alias menunjukkan isi dari halaman tersebut.
Tipsnya adalah menggunakan keyword untuk dibuat jadi slug url sekaligus.
8. Buat Sitemap
Sebagai pembuat konten, wajar saja jika tidak familiar dengan sitemap, karena sitemap ini biasanya ditangani pemilik situs. Sitemap adalah file berisi daftar semua halaman pada sebuah website.
Selan halaman, sitemap jua menunjukkan kapan sebuah halaman direvisi, jumlah revisi, dan jenis konten yang ada di dalamnya.
Sitemap ini ada dua jenis, HTML dan XML. Keduanya memiliki pengaruh kepada potensi situs untuk tampil di halaman hasil pencarian Google.
XML wajib dimiliki, karena ini akan membantu Google melakukan crawling di halaman website. Jadi, situs ini bisa terindeks dengan baik oleh Google.
Caranya, daftarkan website ke Google Webmaster, kemudian tambahkan sitemap.
Sementara HTML ini mempengaruhi navigasi website, jadi pembaca bisa nyaman membaca situs tersebut. Artinya, secara tidak langsung HTML juga bisa meningkatkan waktu membaca dan menambah ranking website.
9. Cek Kecepatan Website
Satu hal lagi yang meningkatkan kenyamanan adalah kecepatan website. Semakin singkat waktu yang diperlukan untuk membuka halaman secara utuh, pengunjung bisa langsung membaca artikel.
Berbeda dengan halaman yang membutuhkan loading lama, pembaca bisa beralih ke website lain, walhasil, bounce rate bisa meningkat.
Makannya, perhatikan kecepatan website, ya. Supaya website bisa cepat dan responsif, perhatikan hal berikut
- JavaScript, HTML, dan CSS supaya memiliki ukuran yang ringkas.
- Jika menggunakan CMS WordPress, gunakan plugin pemercepat loading, msialnya Fast Velocity Minify atau AutoPrimize
- Gunakan ukuran gambar yang tidak terlalu besar. Kompres gambar jika diperlukan.
Menjaga website tetap responsif ini adalah salah satu cara agar blog kita banyak pengunjung
10. Website Mobile Friendly
Selain memastikan website cepat dan responsif, cara untuk meningkatkan user experience yang lain adalah dengan menggunakan tema website yang mobile friendly.
Apalagi, kebanyakan pengguna internet sekarang mengakses halaman internet menggunakan HP. Jadi, membuat tampilan website ramah bagi pengguna HP ini penting sekali.
Kalau di Browser PC, cara mengetesnya cukup mudah. Masuk ke Developer Tools. Kemudian nyalakan toggle untuk melihat versi mobile.
Penutup
Begitulah cara agar blog muncul di Google paling atas. Sekarang kamu sudah bisa deskripsikan langkah-langkah yang kamu lakukan untuk membuat website kamu mencapai ranking tinggi di google search, kan?
Seluruh langkah untuk menempatkan website di posisi teratas di mesin pencarian disebut Search Engine Optimization atau SEO. Nah, kebanyakan tips yang ditampilkan di sini adalah SEO on page.
Baik content Writer dan pemilik website harus bekerja sama supaya blog atau situsnya bisa tampil di halaman pertama hasil pencarian.
Setelah langkah di atas, pantau ranking website melalui Google Search Console. Disitu kamu bisa melihat statistik dan perkembangan website mu.
Dengan melakukan optimasi konten mulai dari pemilihan keyword hingga memasukkan internal link, ini adalah bagian dari cara membuat blog mudah ditemukan di google.
Traffic naik, keuntungan AdSense dari blog ikut naik deh.
Ingin belajar lebih jauh mengenai SEO? Ikuti kelas yang diberikan oleh pakar SEO Indonesia.
Sampai di sini dulu pembahasan kita kali ini. Sampai bertemu di artikel Pintarjualan berikutnya.