Kemudian tutorial lengkapnya dapat kamu simak secara langsung melalui YouTube, TikTok, dan kanal lain yang membagikan tips seputar pengolahan sabun batangan.
Bisnis ini bisa jadi usaha rumahan dengan modal kecil yang menguntungkan jika kamu mau mencobanya lho! Apalagi harga kebutuhan rumah tangga termasuk sabun saat ini agak mahal akibat tarif PPn juga turut mengalami kenaikan.
7. Bisnis Sewa Barang
Bisnis sewa barang juga termasuk sustainable karena ada beberapa benda yang hanya diperlukan saat-saat tertentu, dan orang-orang berpikir akan sangat sayang sekali jika membelinya tetapi hanya sekali pakai saja.
Barang-barang ini seperti sepatu mendaki gunung, kamera digital, iPhone, Oven atau alat pemanggang, tas punggung, koper, dresscode, dan sebagainya.
Masuk dalam daftar bisnis kreatif anak muda kekinian yang menguntungkan, tentunya kamu bisa mencoba peluang yang satu ini. Apalagi kalau barang-barang tersebut jarang kamu pakai, maka sebaiknya sewakan saja.
Namun pastikan kamu juga membuat semacam surat perjanjian pinjam-meminjam. Seperti peminjam harus menyertakan KTP, memberitahu nomor kontak darurat, menjelaskan waktu peminjaman, denda apabila terlambat mengembalikan, dan sebagainya.
Baca Juga
8. Thrifting Baju dan Barang
Bukan hanya masalah deflasi yang sedang melanda Indonesia, akan tetapi industri fast fashion rupanya memberikan dampak buruk bagi lingkungan serta merugikan beberapa desainer baju yang hasil karyanya di-copy paste oleh brand-brand fast fashion yang tidak bertanggung jawab.
Padahal Indonesia sudah memiliki ratusan bahkan ribuan brand fesyen lokal dengan kualitas yang mampu bersanding dengan merek internasional, termasuk fesyen khas distro dan butik.
Salah satu cara mengatasi tingginya perilaku konsumen terhadap industri fast fashion adalah menggaungkan pakaian thrifting atau jual beli baju bekas layak pakai. Pastinya baju bekas layak pakai yang dimaksud di sini merupakan brand lokal.
Peluang usaha thrift selain dapat membuat lemarimu lebih lega serta rapi dengan pakaian yang sudah lama tidak dipakai, kamu juga bisa mendapatkan keuntungan tersendiri. Jadi, mau nggak nih menjajal bisnis di tengah deflasi dengan menjual kembali barang-barang bekas layak pakai kamu?
ADVERTISEMENTS
Akhir Kata
Itulah 8 bisnis di tengah deflasi yang bisa kamu coba dengan modal kecil hingga besar. Usahakan untuk melakukan survey pasar dan lihat seberapa banyak kompetitor di sekeliling kamu ya.
Berikan pelayanan terbaik ke pelanggan dan selalu lakukan inovasi terbaik agar usaha tetap bertahan di era gempuran situasi ekonomi yang kian pelik. Salah satunya adalah mempelajari trik atau strategi pemasaran bagi UMKM yang sedang merintis usaha.