Kini, banyak yang mencari perlengkapan jualan teh poci seiring dengan maraknya jualan teh poci. Apalagi di bulan puasa ini.
Siapa yang tidak suka minuman teh poci yang segar dan lezat? Minuman ini sangat populer di Indonesia, dan menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Namun, agar bisnis teh poci Anda berhasil, Anda perlu memiliki perlengkapan jualan yang tepat.
Berikut adalah daftar perlengkapan jualan teh poci yang wajib Anda miliki.
Peralatan Jualan Teh Poci
Untuk membuat teh poci yang lezat, dibutuhkan peralatan yang tepat. Mulai dari memasak air, menyeduh teh, hingga menyajikan teh poci ke konsumen, semua memerlukan perlengkapan jualan yang tepat.
Perlangkapan jualan ini bisa didapatkan jika Anda bekerja sama secara resmi atau Waralaba dengan Teh Poci. Tapi sebenarnya Anda juga bisa membeli peralatannya sendiri melalui eCommerce seperti Tokopedia.
Anda harus memastikan bahwa semua perlengkapan jualan yang digunakan dalam bisnis teh poci Anda berkualitas dan dapat digunakan dengan aman.
Salah satu perlengkapan jualan yang sangat penting adalah mesin seal untuk mengemas teh poci dalam kemasan praktis dan higienis. Selain itu, cooler box dan termos juga penting untuk menjaga suhu teh poci tetap segar dan hangat selama penyajian. Saringan teh, centong es, dan sodet kayu juga penting untuk menjamin kualitas dan rasa teh poci yang dihasilkan.
Semua perlengkapan jualan ini harus dipilih dengan cermat agar bisnis jualan teh poci Anda dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Untuk itu, perhatikan daftar di bawah untuk mendapatkan peralatna yang tepat untuk jualan teh poci.
1. Meja Booth Portable
Meja adalah salah satu perlengkapan jualan teh poci yang mendasar, karena meja adalah tempat untuk menata dan menampilkan semua perlengkapan jualan teh poci. Pastikan meja yang Anda gunakan cukup besar untuk menampung semua perlengkapan dan stabil agar tidak mudah roboh.
Selain itu, meja yang mudah untuk dipindahkan juga penting agar Anda dapat memindahkannya dengan mudah sesuai dengan kebutuhan.
Kini, cukup Preorder melalui TokoPedia saja, kamu sudah bisa mendapatkan Meja Booth Teh Poci. Berikut beberapa meja booth teh poci yang kami rekomendasikan.
Baca Juga
Booth portable teh poci ini tersedia dalam beberapa varian dan ukuran. Mulai dari ukuran kecil , sedang, dan besar maupun dengan atap.
Keuntungnan dari versi portable adalah kemudahannya untuk dibongkar pasang dan dibawa. Sehingga cocok untuk event atau dadakan. varian ukuran Booth portable lipat:
- 60×40
- 80×40
- 100×40
Dengan luas meja yang lebih besar, tentunya akan lebih mudah untuk menara mesin cup sealer, sedotan, dan pernak-pernik lainnya.
Selain varian ukuran ada juga varian yang menggunakan atap. Sehingga ketika cuaca terik, meja tetap terlindung.
Terutama jika stand yang kamu gunakan tidak tetap tanpa atap, pertimbangkan juga untuk menyediakan tenda supaya kamu bisa berjualan dengnan nyaman. Barang dan pelanggan pun bisa terlindungi dari sengatan sinar matahari.
Selain booth portable, ada juga booth container semi permanen. Ini cocok jika kamu membuka usaha di tempat yang tetap.
ADVERTISEMENTS
2. Mesin Cup Sealer
Mesin seal adalah alat untuk mengemas teh poci dalam kemasan plastik. Dengan menggunakan mesin seal, teh poci dapat dijual dalam kemasan praktis dan higienis, sehingga lebih mudah untuk dibawa dan tahan lama.
Dengan cup yang ditutup menggunakan sealer, pelanggan tidak perlu khawatir tehnya tumpah bahkan jika gelas jungkir balik sekalipun.
Untuk menikmati tehnya tinggal gunakan sedotan. Berikut beberapa Mesin sealer cup yang cukup direkomendasikan.
Mesin seal memiliki berbagai jenis dan kapasitas, pilihlah mesin yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Kemudian, jangan lupa untuk menggunakan plastik penutup dengan brand yang sesuai.
- Untuk merk kyodo Cup Sealer, mesin tersebut memiliki spesifikasi sebagai berikut:
- Power : 300 W
- Frequency : 220V / 50Hz
- Output : 300 – 400 cup/h
- Dimension : 290 x 240 x 470 mm
- N.W : 10.4 Kg
3. Cooler Box...