Pintarjualan.id – Crewdible memperkuat komitmennya untuk menyediakan layanan bisnis online terpadu bagi para pemilik bisnis online dan UMKM untuk tumbuh dan berkembang bersama melalui kampanye #bikinLOKALmakinVOKAL.
Sebagai startup yang sudah menyandang venture-backed company di Indonesia serta pendanaan Serie A dari Bukalapak, perusahaan yang bergerak di bidang online fulfillment service ini mampu memberdayakan gudang dan ruko kosong untuk dijadikan sebagai mitra gudang.
Kiprah Credible sebagai micro-warehouse model sudah dimulai sejak 2016. Setelah diresmikan sebagai perusahaan startup Indonesia pada 2017, layanan di bidang online fulfillment service dengan mengedepankan sistem crowdsourcing ini cukup dilirik. Hingga pada akhirnya pada 2019 perusahaan ini mendapatkan pendanaan dari Angel Investor.
“Bukalapak dan Crewdible memiliki misi yang sama di mana kami ingin agar UMKM mendapatkan dukungan berupa layanan teknologi terbaik untuk mendorong perkembangan bisnis UMKM dengan efisien dan berkelanjutan,” kata Victor Putra Lesmana sebagai Direktur Bukalapak.
“Kami memiliki visi untuk menciptakan ekosistem terintegrasi yang memudahkan semua orang untuk memulai, mengembangkan, dan memiliki bisnis yang berkelanjutan,” ungkap Dhana Galindra sebagai Founder dan CEO Crewdible.
Crewdible memberikan dukungan kepada pelaku bisnis eCommerce dan UMKM dengan memberikan layanan online fulfilment service. Dengan hadirnya Crewdible, UMKM dan Startup bisa mendapatkan akses kepada online fulfillment dan pergudangan tanpa perlu kesusahan melakukan investasi yang mahal.
Di samping BLT micro kecil dari pemerintah yang diberikan kepada UMKM dalam rangka mempercepat transformasi digital. Misalnya, melalui digitalisasi UMKM bisa berkomunikasi dengan pemangku kepentingan (stakeholder), kerja kolaboratif jarak jauh, dan efisiensi alur kerja.
UMKM juga bisa bekerja sama dengan startup Crewdible untuk mengembangkan bisnisnya tumbuh dan menjangkau lebih banyak pelanggan.
Baca Juga
Crewdible menggandeng mitra UMKM dengan sebutan ‘Local Heroes’ dengan memberikan layanan Fulfillment Automation yang merupakan penerapan teknologi dan sumber daya untuk mengelola operasional bisnis dengan lebih baik.
3 Pilar dalam layanan tersebut adalah Perluasan Otomatisasi Operasi, Otomasi Jaringan Penjualan, dan Teknologi yang dioptimalkan. Dari pilar tersebut, Crewdible mampu membantu UMKM untuk mempercepat proses dan mengurangi kesalahan manusia dalam operasional bisnis UMKM.
Tentunya, dengan kampanya #bikinLOKALmakinVOKAL ini diharapkan mampu mengangkat UMKM lokal untuk bisa scale up dan meningkatkan bisnisnya ke level yang lebih tinggi.
Kamu bisa meninggalkan komentar dan memberikan masukan melalui media sosial @pintarjualan.id di Instagram dan Tips Pintar Jualan di Facebook. Yuk, baca artikel menarik lainnya di pintarjuaan.id seputar Berita, Bisnis atau artikel lainnya dari Hanif Mufid. Untuk informasi lebih lanjut atau ada keperluan sesuatu silakan hubungi kami via admin@pintarjualan.id
sumber:
- Gandeng Bukalapak, Crewdible Membantu UMKM Jadi Naik Kelas – https://www.liputan6.com/on-off/read/5208423/gandeng-bukalapak-crewdible-membantu-umkm-jadi-naik-kelas#