Kamu pengguna Dana yang baru mau beralih ke GoPay? Ingin mentransfer saldo yang di Dana ke GoPay? Tepat sekali, kali ini kami akan memberi cara transfer Dana ke GoPay.
Tidak hanya itu, buat kamu yang justru ingin melakukan hal yang sebaliknya, kami juga akan memberi cara transfer dari GoPay ke Dana. Jadi simak terus artikel ini sampai selesai.
Namun, sebelum memberikan cara transfer Dana ke GoPay dan sebaliknya, buat kamu yang mau beralih ke GoPay, yuk simak dulu fitur-fitur yang ada di GoPay dan beberapa kelebihannya.
Baca juga:
- Cara Transfer ShopeePay ke Gopay Gratis Tanpa Verifikasi & Aplikasi
- Cara Transfer Bank Lewat Flip Tanpa Biaya Admin Terbaru
Fitur-Fitur GoPay
Dengan GoPay kamu bisa mulai bertransaksi dengan cara yang sangat mudah, simpel dan cepat. Selaint itu, kamu juga bisa membeli pulsa, paket data, bayar tagihan, dan sebagainya.
Selain itu, agar fitur-fitur GoPay tidak terbatas, kamu bisa mengubah akun menjadi verified atau dikenal dengan GoPay Plus. Salah satu keuntungannya limit top up sampai Rp10 juta.
Bahkan, yang lebih menguntungkan lagi, dengan GoPay kamu bisa mendapat berbagai promo yang menarik. Mulai dari promo ketika naik Gojek dan GoCar, maupun ketika pesan GoFood.
Cara Upgrade Dana Premium
Buat kamu yang mau transfer saldo dari Dana ke OVO, pastikan lebih dulu bahwa akun Dana kamu sudah diupgrade. Jika tidak, kamu tidak akan bisa transfer saldo dari Dana ke OVO.
Cara upgrade Dana ke Dana Premium sendiri cukup mudah. Ikuti langkah-langkah atau cara di bawah ini jika kamu ingin mengupgrade Dana ke Dana Premium.
- Buka Aplikasi Dana
- Jangan lupa Login
- Pilih Saya, ada di pojok kanan bawah
- Pilih Verifikasi Akun
- Pilih Daftar Sekarang
- Foto eKTP
- Foto Selfie
- Pilih Kirim
- Selesai
Bagaimana? Sangat mudah bukan cara upgrade Dana ke Dana Premium. Agar saat proses upgrade tersebut kamu tidak terburu-buru, siapkan saja dulu eKTP atau KTP.
ADVERTISEMENTS
Cara Transfer Dana ke Gopay
Setelah proses upgrade Dana ke Dana Premium selesai, kamu bisa transfer saldo Dana ke GoPay sekarang. Silakan ikuti langkah-langkah berikut ini untuk transfer Dana ke Gopay.
- Buka Aplikasi Dana
- Jangan lupa Login
- Setelah terbuka, pilih Kirim
- Pilih Akun Bank
- Pilih Kirim keRekening Bank
- Pilih Rekening Bank Nobu
- Masukkan Kode Bank
- Masukkan Nomor HP yang terdaftar di GoPay
- Masukkan Nominal Transfer
- Pilih Konfirmasi
- Masukkan PIN
- Selesai
Setelah transfer dinyatakan berhasil, jangan lupa cek GoPay. Apakah saldo sudah benar-benar masuk ke GoPay atau tidak. Jika benar sudah masuk ke GoPay, maka selamat.
Oiya, selain melalui fitur Kirim, untuk transfer dari Dana ke GoPay, kamu juga bisa memakai fitur Tarik Saldo dan fitur Saldo Digital. Semua fitur tersebut sama-sama mudah dan cepat.
Baca Juga
Setelah membuka aplikasi Dana dan login, kamu hanya tinggal pilih Tarik Saldo atau Saldo Digital. Setelah itu kamu tinggal pilih akun bank nobu, masukkan nominal dan PIN.
Caranya hampir sama dengan cara lewat fitur Kirim. Perbedaannya hanya terletak pada fitur Tarik Saldo atau Saldo Digital. Selain itu, langkah-langkahnya sama semua.
ADVERTISEMENTS
Cara Transfer GoPay ke Dana
Cara ini adalah buat kamu yang justru ingin melakukan hal sebaliknya, yaitu dari GoPay ke Dana. Silakan ikuti langkah-langkah atau cara di bawah ini sampai selesai.
- Buka Aplikasi GoPay
- Jangan lupa Login
- Pilih Lainnya
- Pilih Tarik
- Pilih Tambahkan Bank Lain
- Mengisi data penerima
- Masukkan Kode Virtual Dana
- Pilih Tanda Centang dan Simpan
- Mengisi nominal
- Lakukan Konfirmasi
- Masukkan PIN
- Selesai
Namun, kamu baru bisa transfer saldo dari GoPay ke mana pun, termasuk bank, jika akun GoPay kamu sudah jadi akun GoPay Plus. Jadi, pastikan akun GoPay kamu sudah jadi GoPay Plus.
ADVERTISEMENTS
FAQ
- Apakah transfer dari Dana ke GoPay dikenai biaya admin?
Transfer tidak akan dikenai biaya jika masih dalam batas yang ditentukan, yaitu 10 kali. Jika sudah lebih dari batas tersebut, maka transfer akan dikenai biaya admin.
- Berapa biaya transfer dari Dana ke GoPay?
Biaya transfer sebesar Rp 4.500 untuk setiap kali transfer. Jadi, jika dalam 1 hari misalnya, kamu transfer sebanyak 10 kali, maka total biaya admin menjadi Rp 45.000.
- Apakah bisa transfer dari ke Dana tanpa upgrade?
Tidak, kamu tidak akan bisa transfer tanpa upgrade Dana lebih dulu. Agar bisa transfer, baik ke OVO maupun ke bank lain, kamu harus upgrade ke akun premium lebih dulu.
Baca juga:
- Cara Transfer OVO ke Dana dan Sebaliknya Tanpa Biaya Admin
- Cara Transfer BCA ke Dana dengan Mudah Lewat Virtual Account
ADVERTISEMENTS
Akhir Kata
Bagaimana? Mudah bukan cara transfer dari Dana? Tidak butuh waktu lama dan yang penting aman pastinya. Hanya dalam hitungan menit, kamu bisa transfer Dana ke GoPay.
Namun, harus diingat adalah bahwa pastikan akun Dana kamu sudah terverifikasi atau sudah menjadi akun Dana Premium. Jika tidak, kamu tidak akan mendapat fitur transfer.
Akhir kata, terima kasih sudah berkunjung ke PintarJualan.id dan membaca artikel ini sampai selesai. Oiya, seperti biasa, jangan lupa share juga artikel ini. Semoga bermanfaat…