Mengirim barang lewat SiCepat Ekspres telah menjadi salah satu pilihan menarik bagi pelanggan, baik penjual maupun pembeli saat belanja online. Tentu saja, berkat kemudahan fitur dan layanan yang ditawarkan.
Seperti.. bisa pick up, cepat antar 15 jam untuk Jabodetabek, pembayaran mudah, layanan ganti rugi, hingga request resi unik (custom). Namun bukan itu yang kami bahas di postingan ini, melainkan beberapa hal berikut:
- Syarat dan ketentuan dalam pengiriman menggunakan SiCepat,
- Langkah demi langkah mengirim barang via SiCepat Ekspres dengan mudah.
Sebelum masuk ke topik pembahasan, ketuk Bookmark (â) di pojok kanan atas browser untuk menyimpan postingan ini – agar mudah ditemukan lagi di kemudian hari. Jika sudah, mari kita mulai.
Syarat & Ketentuan Pengiriman SiCepat
Sebelum menuju ke langkah pengiriman, ada baiknya kita memahami terlebih dulu syarat dan ketentuan. Uraian berikut bisa jadi acuan dalam pengiriman SiCepat Ekspres.
Apa sajakah itu? Berikut rinciannya..
- Pengirim wajib mengemas paket dengan standar yang telah diberikan. Tidak boleh menyalahi aturan supaya tetap aman sampai tujuan (tidak mudah rusak).
- Pengirim wajib mencantumkan keterangan mengenai barang yang dikirim (isi dan nilai barang). Keterangan tersebut akan menjadi tanggung jawab pengirim.
- Pengirim wajib mencantumkan data pengirim & penerima dengan lengkap dan dapat dibaca. Data tersebut meliputi nama, nomor HP yang aktif, serta alamat lengkap.
- SiCepat Ekspres tidak menerima pengiriman untuk barang berbahaya, barang terlarang yang menyalahi aturan Hukum Negara. Pihak SiCepat berhak untuk mengeceknya.
- Pengirim bisa mendapat ganti rugi untuk barang yang hilang atau rusak karena proses pengantaran senilai barang yang dikirim (jika diasuransikan). Jika tidak memakai asuransi, ganti rugi hanya sebesar 10x biaya ongkos kirim atau maksimal Rp500.000.
- Batas waktu untuk mengklaim asuransi dibagi menjadi 2 ketentuan:
- Barang yang hilang â maksimal 14 hari kerja setelah paket dikirim
- Barang yang rusak â maksimal 2 hari kerja setelah barang diterima
Tentu masih banyak lagi syarat dan ketentuan yang bisa dipelajari. Namun keterangan di atas kami rasa sudah cukup mewakilkan mengenai aturan-aturan yang berlaku.
(Apabila ingin melihat penjelasan yang lebih rinci, kamu dapat mengunjungi situs resmi SiCepat di www.sicepat.com lalu masuk ke bagian Terms & Condition.)
Sudah sepakat untuk mengikuti aturan di atas? Jika sudah, kita bisa lanjut untuk rincian langkah pengiriman barangnya pada sesi di bawah ini.
Cara Kirim Barang via SiCepat Ekspres
Untuk mengirim barang menggunakan ekspedisi SiCepat Ekspress, pelanggan hanya perlu melewati tahapan yang cepat dan mudah. Apa sajakah itu?
- Hitung Ongkir
- Packing Barang
- Cari Agen SiCepat
- Pilih Fitur Layanan
- Lacak Kiriman
- Barang Terkirim
Baca Juga
Berikut rincian penjelasannya..
ADVERTISEMENTS
1. Hitung Ongkir SiCepat
Gunanya apa? Simpel saja. Untuk menghitung berapa biaya pengeluaran pada pengiriman barang. Besar kecilnya biaya ongkos kirim tersebut tergantung pada beberapa hal, yaitu:
- Jarak kedua kota (kota asal dan tujuan),
- Berat dan dimensi barang yang dikirim,
- Jenis fitur layanan yang digunakan.
Nah, untuk memperkirakannya, kamu bisa menghitung rates dari situs resmi SiCepat Ekspres. Bagaimana caranya? Cukup mudah. Kamu hanya perlu pergi ke laman berikut ini:
- https://www.sicepat.com/deliveryFee
Pada laman tersebut, ada beberapa kolom yang perlu diisi, yaitu:
- Kota asal (pengirim)
- Kota tujuan (penerima)
- Berat (kilogram)
- Dimensi (panjang, lebar, tinggi – cm)
Jika semua sudah diisi dengan lengkap, kamu dapat mengetuk tombol Cek Harga. Maka, sistem SiCepat akan melakukan pengecekan secara otomatis dan memunculkan hasilnya secara cepat.
Berikut contoh perhitungan yang kami lakukan:
Bisa kita lihat, di atas sudah tercantum keterangan harga ongkos kirim yang cukup lengkap. Mulai dari layanan GOKIL, REG, hingga SIUNTUNG (+ estimasi waktu sampainya).
Khusus untuk tanda bintang pada layanan REG, tarif yang berlaku dapat berbeda untuk masing-masing marketplace. Karena disesuaikan dengan kesepakatan promo dan kerja sama.
ADVERTISEMENTS
2. Packing Barang Aman
Jika sudah cocok dengan fitur layanan yang dipilih, maka langkah berikutnya adalah mengemas barang. Pengemasan barang dilakukan dengan hati-hati, cermat, aman, dan rapi.
Packing yang rapi sebenarnya sudah menjadi standar untuk seluruh ekspedisi. Sebut saja JNE, J&T, dan tentunya SiCepat. Rata-rata mereka menginginkan packing yang aman, terdiri atas beberapa lapis.
...