Cara Menggunakan Bing AI di Microsoft Edge & Google Chrome

Anisa 22 Sep 2023 4 Menit 0

Cara menggunakan Bing AI dapat dilakukan melalui Microsoft Edge atau mesin pencarian seperti Google Chrome dan Mozilla Firefox.

Tentunya pengguna harus login ke akun Microsoft Edge terlebih dahulu atau mendaftar apabila tidak memilikinya.

Ya, Bing AI merupakan alternatif ChatGPT yang cukup direkomendasikan untuk mendapatkan beragam informasi di internet. Apalagi penggunannya gratis.

Nah, bagaimana cara menggunakan Bing agar lebih optimal dan apa saja keuntungannya? Simak penjelasan lengkapnya di artikel ini ya.

1. Apa itu Bing AI?

Bing AI adalah mesin pencari berteknologi AI atau juga dikenal sebagai AI power Copilot yang dikembangkan oleh Microsoft Corp sebagai pengganti Msn Search, Windows Live Search, dan Live Search.

Chatbot ini bekerja layaknya aplikasi ChatGPT yang dapat memberikan jawaban berupa informasi atas pertanyaan dan prompt yang diketik oleh pengguna.

Berbekal LSPQ (Live Search Query Processing), Bing AI akan menghasilkan informasi yang singkat, padat, dan lugas disertai rekomendasi nama website/link sebagai referensi bagi pengguna, sehingga lebih akurat.

Singkatnya, ketika kamu mengetikkan pertanyaan di kolom chat Bing AI, fitur di Microsoft Edge ini akan meresponnya dengan memberikan jawaban disertai url/link sumber bacaan yang muncul di daftar 3-5 teratas mesin pencarian.

Jadi, pengguna pun dapat mengklik dan memilih sendiri mana url/link yang paling relevan dengan pertanyaan yang telah diajukan.

2. Fungsi dan Manfaat Bing AI

Walaupun tidak bisa memberikan jawaban maupun informasi segamblang ChatGPT atau aplikasi AI populer lainnya, tetapi Bing AI ciptaan Microsoft ini punya segudang manfaat bagi pengguna.

Berikut fungsi dan manfaat Bing AI bagi pengguna:

  • Mencari informasi yang valid seperti lokasi, harga, produk, hingga berita terbaru
  • Mencari rekomendasi berupa url/link sebuah artikel yang ada di internet
  • Untuk membuat ideasi konten di media sosial
  • Meminta rekomendasi informasi berupa gambar atau foto tertentu
  • Menganalisa atau mengidentifikasi foto lewat fitur lensa
  • Mengumpulkan reward yang dapat di-reedem dan ditukarkan dengan Gift Card Alfamart

Catatan:Perlu diketahui bahwa setiap pengguna yang menggunakan Bing AI akan mendapatkan reward berupa poin yang jumlahnya berbeda setiap hari. Makin sering Bing AI digunakan, makin banyak pula hadiah atau poin yang terkumpul.

Ternyata enak kan pakai Bing AI? Kamu yang menggunakannya, kamu pula yang diberi hadiah oleh Microsoft. Apalagi nominal setiap harinya berbeda-beda. Mulai dari 6-33 poin hari per hari,

Poin tersebut dapat ditukar dengan Alfa Gift, Grab Indonesia Gift, Zalora Gift Card, dan mendonasikannya ke berbagai lembaga amal dunia seperti UNICEF.

3. Cara Menggunakan Bing AI

Jika kamu tertarik ingin mencoba aplikasi chatbot lain selain ChatGPT, silakan pakai Bing AI.

Berikut cara menggunakan Bing AI dengan mudah bagi pemula.

3.1. Cara Menggunakan Bing AI lewat Microsoft Edge

Cara paling mudah menggunakan Bing AI adalah melalui Microsoft Edge bagi pengguna PC/laptop dengan OS Windows.

Selain praktis, pengguna juga dapat terhubung langsung dengan layanan Microsoft Edge.

Inilah cara menggunakan Bing AI lewat Microsoft Edge:

  1. Cari Bing lewat Windows Search di menu taskbar
    Cara menggunakan bing ai di android
  2. Klik dua kali aplikasi atau software tersebut untuk membukanya
  3. Kemudian daftar akun atau login ke akun Microsoft Edge sama seperti login ke akun Chrome.
  4. Setelahnya itu, klik fitur Chat di bawah kolom pencarian
    Cara menggunakan chat gpt bing
  5. Ketikkan pertanyaan atau prompt tertentu di kolom Chat Bing AI. Contoh: “Bing, tolong berikan tips dan cara memulai bisnis online dengan sukses” dan klik enter
    Langkah langkah pakai bing
  6. Tunggu Bing memprosesnya dan seluruh informasi ditampilkan beserta nama website/link sebagai rujukan dan rekomendasi bacaan bagi pengguna
    Cara menggunakan bing di pc

3.2. Cara Menggunakan Bing AI via Google Chrome

Jika kamu terbiasa menggunakan Chrome dan menjadikannya sebagai mesin pencari utama sehari-hari, maka bisa memilih tutorial kedua ini.

Berikut panduan lengkap cara menggunakan Bing AI via Chrome:

  1. Buka Google Chrome
  2. Ketik ‘Bing’ di kolom mesin pencarian
  3. Klik Bing dan klik Sign In
  4. Masuk ke akun Microsoft Edge dengan email/nomor telepon kamu
  5. Setelah berhasil log in, klik Chat untuk menikmati fitur Bing
  6. Lalu ketikkan prompt atau pertanyaan yang ingin kamu ajukan lewat BING.
  7. Contoh: “Tolong rekomendasikan 10 tempat wisata terbaik di Indonesia”
  8. Tunggu sebentar dan Bing AI akan memberikan informasi yang kamu inginkan dilengkapi beberapa referensi berupa nama website/link url.
  9. Berhasil deh!

Informasi tambahan:Kamu bisa membuat akun Microsoft Edge menggunakan G-mail yang juga digunakan untuk login Chrome.

Sementara bagi pengguna android yang mau pakai Bing AI harus download aplikasinya terlebih dahulu di Google Play Store.

4. Tips Menggunakan Bing AI

  • BING tidak menghasilkan informasi yang mendetail seperti ChatGPT atau pun Bard, karena tools ini akan memberikan referensi seperti url website, maps, dan sejenisnya sehingga pengguna dapat memilih yang paling mendukung serta relevan.
  • Meski kamu meminta Bing untuk menjelaskannya secara detail sebanyak dua kali atau berulang kali, fitur Microsoft Edge ini akan tetap menghasilkan informasi yang sama seperti sebelumnya (100%), sehingga kamu harus mengganti prompt dengan query/konteks dari perspektif lain.
  • Bing memberikan tiga opsi dalam menghasilkan informasi bagi pengguna, yakni Creative, Balanced, dan Precise. Kamu dapat memilih salah satunya untuk menghasilkan jawaban dengan style sesuai fitur tersebut.
  • Jika kamu sangat membutuhkan jawaban dari Bing dalam tempo waktu yang cepat, usahakan jangan me-minimize tab windows atau beralih ke tab baru setelah enter prompt, karena tindakan tersebut akan dianggap pause oleh Bing, sehingga saat kamu membuka windows tersebut kembali, Bing baru akan melanjutkan proses generate kembali.
  • Meski prompt yang kamu buat sangat spesifik dan mendetail, tetapi BING tidak akan memberikan informasi yang mungkin memuaskan kamu layaknya pakai ChatGPT atau Bard, jadi tools ini lebih cocok digunakan untuk ideasi, mencari referensi, rujukan, dan validasi informasi.
  • Bing akan memberikan rewards setiap hari bagi pengguna yang aktif menggunakannya. Nantinya reward tersebut dapat ditukarkan dengan gift card Alfamart atau koin digital. Jika kamu ingin belanja tanpa mengeluarkan uang, coba gunakan Bing setiap hari sampai terkumpul 1800-4.350 koin.
  • Karena jumlah percakapan di Bing terbatas, pastikan kamu menggunakannya dengan sebaik mungkin atau jika masih memerlukan tools ini, cobalah pakai akun yang lain untuk menikmati fitur-fiturnya.

FAQ

Apakah bing AI gratis?

Bing AI dapat digunakan secara gratis oleh setiap pengguna. Namun jumlah percakapan untuk bisa menggunakan Ai Chatbot ini terbatas setiap harinya. Jika limit penggunaan habis, pengguna dapat menggunakannya kembali di hari berikutnya.

Apa keuntungan pakai Bing?

Keuntungan terbesar menggunakan Bing adalah pengguna akan mendapatkan reward (hadiah) berupa poin yang bisa direedem dan ditukarkan dengan Alfa gift card, Grab gift card, dan Zalora gift card.

Kesimpulan

Demikian cara menggunakan Bing AI dengan mudah bagi pemula untuk mencari informasi terkini.

Jika menggunakan Bing belum puas, kamu bisa pakai Google Bard untuk memperoleh jawaban yang lebih relevan dan detail.


Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan melalui media sosial Pintarjualan di Instagram atau Tips Pintar Jualan on Facebook agar terus berkembang, sehingga mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya di Pintarjualan.id seputar ekpedisi khususnya Shopee Express Standard dan Instant dari Anisa Juniardy. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.id.


Sumber: Tulisan di atas merupakan hasil uji coba dan riset penulis demi menghasilkan artikel yang insightful bagi pembaca.

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Anisa
Ditulis oleh

Anisa

Seorang Content Writer SEO dan Content Creator yang suka belajar hal-hal baru, terutama tentang transformasi dunia digital agar bermanfaat dan memberikan solusi atas permasalahan-permasalahan yang relevan saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *