Cara Investasi Emas di Shopee [+Keuntungan & Cara Jual]

Arum 02 Mar 2022 3 Menit 0

Investasi emas tidak hanya bisa dilakukan secara fisik saja, tapi sekarang bisa dilakukan secara online, lho! Caranya lebih mudah dan gak ribet. Kamu bisa melakukannya melalui platform Shopee. Cara investasi emas di Shopee bisa kamu lihat melalui tulisan dibawah ini, ya!

Tidak hanya untuk jual barang di Shopee saja, namun kini telah dibuka tabungan emas di Shopee, lho!

Shopee telah menjalin kerjasama dengan Pegadaian sejak Oktober 2020, yaitu dengan meluncurkan layanan Tabungan Emas yang bisa digunakan untuk semua pengguna.

Kolaborasi antara Shopee dan Pegadaian ini bertujuan untuk memperluas produk tabungan emas dan memudahkan masyarakat dalam melakukan investasi emas.

Nah, untuk bisa menggunakan layanan tersebut, para pengguna harus mempunyai akun Shopee dan membuka tabungan emas dahulu.

Penasaran bagaimana caranya? Sebelum itu klik tombol Bookmark ( ⭐) di pojok kanan browser, supaya kamu tidak kehilangan postingan ini.

Jika sudah, yuk lihat panduan lengkapnya dibawah ini!

Apa itu Investasi/Tabungan Emas di Shopee?

Sebelum kita ke pembahasan inti mengenai cara investasi emas di Shopee, ada baiknya kita ketahui dulu apa sih yang dimaksud tabungan emas di Shopee ini, apa keuntungan dan kerugiannya, dan bagaimana syaratnya?

Investasi emas di Shopee merupakan layanan yang diluncurkan oleh Shopee dan Pegadaian yang bisa digunakan untuk masyarakat untuk investasi/menabung emas dengan aman, terpercaya, dan terjangkau hanya di aplikasi Shopee.

Apalagi Pegadaian merupakan pelopor tabungan emas yang sangat terkenal di Indonesia. Jadi tidak perlu ragu lagi untuk berinvestasi emas secara online/digital melalui platform Shopee yang bisa diakses dimana saja dan kapan saja.

Sebelum melakukan investasi, ada baiknya simak keuntungan apa saja yang akan kamu dapatkan.

Keuntungan Menabung Emas di Shopee

  1. Investasi emas bisa dilakukan mulai dengan Rp 500.
  2. Bisa mencairkan tabungan emas dalam bentuk fisik (emas batangan), atau uang tunai yang nominalnya sesuai dengan saldo emas dalam gram.
  3. Dijamin keamanannya, karena sudah bekerjasama dengan Pegadaian, dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan).
  4. Harga emas cenderung stabil, dan tahan terhadap inflasi.

Syarat Buka Tabungan Emas

Adapun beberapa persyaratan yang wajib pengguna penuhi supaya bisa menggunakan layanan ini, adalah sebagai berikut :

  • Wajib melakukan investasi awal yaitu minimal Rp 500,-
  • Selanjutnya, pengguna bisa membeli lagi emas dengan harga mulai Rp5 ribu.
  • Harus mempunyai saldo mengendap yaitu minimal 0,05 gram.
  • Melakukan transfer emas ke pengguna Shopee minimal sebesar 0,01 gram dan maksimal 100 gram.
  • Akan mendapatkan buku dari kantor cabang Pegadaian yang didaftarkan.

Bagaimana Cara Investasi Emas di Shopee?

Sampai disini sudah paham kan apa itu tabungan/investasi emas di Shopee. Jika sudah, kami akan menunjukan cara buka tabungan emas di Shopee.

Cara menabung emas di Shopee sangat mudah, tinggal ikuti langkah dibawah ini :

  • Kunjungi menu Tabungan Emas di Aplikasi Shopee. Untuk menemukannya bisa cari di menu Pulsa, Tagihan, & Hiburan).
  • Tentukan jumlah emas yang akan dibeli (bisa dalam bentuk gram maupun uang rupiah).
  • Lengkapi seluruh data diri untuk proses verifikasi KTP.
  • Terakhir, lakukan proses pembayaran.
  • Jika sudah, emas akan masuk ke dalam fitur Tabungan Emas di akun Shopee.
  • Selesai!

Berat emas yang akan diterima oleh pengguna, sesuai dengan harga emas saat dilakukan transaksi.

Setelah 6 bulan, bisa melakukan registrasi ke kantor cabang Pegadaian terdekat dari lokasi. Sangat mudah dan simpel kan?

Lalu bagaimana jika kita akan menjual emas tersebut? Apakah layanan ini bisa digunakan juga untuk menjual? Penjelasan lebih lengkapnya bisa lihat dibawah ini. Stay tuned!

Cara Menjual Emas di Tabungan Emas Shopee

Diatas kita sudah memberikan penjelasan bagaimana cara membuka tabungan emas sekaligus membeli emas di Shopee.

Pertanyaan yang sering muncul yaitu, apakah tabungan emas tersebut bisa dijual? Ya, tentu bisa!

Bagaimana cara jual tabungan emas Shopee, yuk lihat langkah berikut ini :

  • Masuk ke aplikasi Shopee.
  • Pilih menu Tabungan Emas.
  • Klik opsi Jual.
  • Tentukan jumlah emas yang akan dijual (bisa berupa dalam satuan gram atau dalam bentuk harga rupiah).
  • Masukkan nama dan nomor rekening bank.
  • Pastikan nama pemilik bank sama dengan nama yang terdaftar di akun tabungan emas Shopee.
  • Tabungan ini hanya bisa untuk jenis rekening BCA, Mandiri, BNI dan BRI.
  • Jika sudah selesai, nominal uang akan sesuai dengan berat dan harga emas dan akan masuk ke nomor rekening.
  • Selesai!

Nah, tidak perlu lagi untuk melakukan transaksi tabungan emas di layanan Shopee. Karena caranya sangat mudah dan bisa menguntungkan, lho!

Kamu bisa buktikan sekarang juga dengan mengikuti langkah-langkah yang sudah kami sajikan diatas. Selamat mencoba~

Penutup

Sekian informasi mengenai cara investasi emas di Shopee. Semoga bisa bermanfaat untuk kalian semua, ya.

Investasi ini sangat penting dilakukan untuk masa depan, karena harga emas tiap tahunnya mengalami kenaikan.

Kamu bisa share informasi ini ke teman-teman kalian juga, ya. Jangan lupa untuk follow instagram kami di @Pintarjualan.id, disana kami juga membagikan konten seputar tips jualan, ekspedisi, dan lainnya.

Terimakasih sudah membaca, Babaiii 🙂

Bagikan ke:
Diarsipkan di bawah:
Arum
Ditulis oleh

Arum

Tetap semangat dan menjadi orang lebih baik setiap harinya. Yuk bisa yuk!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *