Kamu punya usaha onlineedit foto dengan sistem open commission atau jual photobook di media sosial? Sederet AI photo retoucher ini bisa bikin gambar yang kamu hasilkan lebih bagus, cantik, aesthetic, dan natural.
AI Photo Retoucher adalah aplikasi edit foto berbekal teknologi AI yang dapat digunakan untuk melakukan proses retouching atau editing foto secara otomatis. Mulai dari menajamkan warna, pencahayaan, menghaluskan atau memperjelas tekstur kulit, menghilangkan noda, meningkatkan kualitas gambar, dan sebagainya.
Perbedaan AI photo retoucher dengan aplikasi edit foto lainnya adalah pengguna tidak perlu memiliki keterampilan sebagai editor yang mumpuni dan proses penyuntingan juga tidak perlu dilakukan secara manual. Sementara aplikasi edit foto memerlukan kelihaian dan skill pengguna, dengan kata lain dilakukan secara manual.
Aplikasi atau website photo retoucher bekerja seperti aplikasi desain grafis AI dan sangat berguna bagi para fotografer, editor, dan siapa pun yang membuka bisnis jasa.
Berikut daftar AI photo retoucher yang direkomendasikan bagi kamu pemilik bisnis online di bidang fotografi!
Rekomendasi AI Photo Retoucher Terbaik
1. Fotor
AI photo retoucher terbaik pertama yang menyediakan beberapa fitur gratis dan bisa kamu gunakan untuk editing foto adalah Fotor. Platform ini dapat kamu akses dengan bebas dan aman tanpa harus login menggunakan akun email apa pun.
Desain UI/UX Fotor pun terbilang ringan dan mirip dengan Canva, sehingga nyaman digunakan oleh pemula.
Pengguna akan dimanjakan oleh berbagai pilihan fitur editing termasuk untuk mengubah background foto; menghilangkan noise; menghilangkan noda jerawat, kerutan, dan bercak di wajah; mendesain ulang foto; membuat warna gigi jadi lebih putih dan bersih; dan lainnya.
Kamu bisa membuka website ini secara online dan tidak perlu mengunduh aplikasinya di laptop maupun HP. Sayangnya untuk sebagian fitur, kamu hanya dapat menggunakan versi trial (percobaan) dan diharuskan membayar biaya berlangganan mulai dari $8.99 per bulannya agar terbebas dari watermak Fotor.
ADVERTISEMENTS
2. BeFunky
AI Photo Retoucher berikutnya yang juga bisa kamu coba adalah BeFunky. Alat ini menyediakan beragam fitur gratis dan berbayar yang disesuaikan dengan kebutuhan para pengguna. Makin banyak fitur yang ingin kamu coba, makin besar pula tuntutan dari platform agar kamu melakukan upgrade, yakni dari fitur gratis menjadi berbayar.
BeFunky sendiri merupakan photo retoucher dengan fungsi utama untuk memperbaiki warna, menghilangkan noda, menghaluskan objek foto, mengubah background foto bahkan mengganti tone atau jenis langit pada gambar pemandangan, dan sebagainya.
Sementara untuk berbagai fitur yang digunakan untuk menyunting foto secara detail tidaklah gratis karena pengguna diharuskan uprade ke premium dengan biaya $14.99per bulannya. Misalnya saja fitur untuk memperindah tekstur kulit, menghilangkan jerawat, flek pada wajah, dan sejenisnya. Sedangkan fitur-fitur umum atau basic editing masih dapat digunakan secara gratis.
ADVERTISEMENTS
3. MyEdit Online
Webiste AI Photo Retoucher atau Enhancer ketiga yang menyediakan berbagai fitur lengkap, tampilan yang elegan, dan user friendly terutama untuk para pemula adalah MyEdit. Tool ini dapat membantu pengguna untuk menyempurnakan foto dan memperbaiki tampilan objek di dalamnya dengan sangat cepat tanpa memiliki keahlian dalam dunia editing.
Baca Juga
Uniknya dari MyEdit adalah adanya fitur AI Image Fusion untuk menggabungkan dua gambar menggunakan teknologi AI agar tampilannya lebih berkualitas dan aesthetic. Bukan hanya itu saja, di MyEdit juga terdapat beberapa fitur lucu untuk mendukung kegiatan para pemilik bisnis online di bidang art.
Contoh saja adanya fitur Cartoonize Effect untuk membuat objek gambar menjadi seperti tokoh kartun 2D yang menggemaskan sekaligus tampak lucu.
Beberapa fitur yang dapat kamu coba dari MyEdit antara lain: AI Sketch, AI scene, hingga AI interior design yang akan membantu pengguna menentukan atau membuat desain suatu ruangan sesuai ekspektasinya. Contoh saja ingin membuat desain cafe yang instagramable untuk menarik pengunjung.
ADVERTISEMENTS
4. Image AI
Image AI merupakan salah satu platform AI Photo Enhancer atau Retoucher yang memberikan credittrial cukup banyak, yakni hingga 10 poin bagi pengguna baru. Jadi dengan 10 poin credit tersebut, kamu dapat menguji berbagai fitur yang ditawarkan oleh website yang satu ini.
Sebut saja untuk untuk menghapus objek yang tidak diinginkan dalam foto memerlukan credit 2 poin, maka sisa credit yang kamu miliki adalah 8. Dengan kata lain setiap fitur memiliki poin credit tersendiri. Ada yang memerlukan 2 poin atau bahkan tidak sama sekali.
Untungnya untuk basic editing pada Image AI ini gratis dan dapat digunakan sepuasnya. Terutama untuk mengatur saturasi, kontras, blur, dan sebagainya.
Image AI menawarkan konsep editing atau retouch yang sangat simple dan user interface yang sangat menyenangkan ketika dioperasikan melalui PC maupun HP. Bagi kamu yang ingin edit foto dengan cepat, ringan, dan mudah, website ini sangat recommended!
ADVERTISEMENTS
5. Lunapic
Mungkin kamu baru pertama kali mendengar salah satu website photo retoucher yang satu ini. Lunapic adalah editor foto online gratis yang menyuguhkan fitur sangat banyak untuk mengubah, memperbaiki, dan memanipulasi suatu gambar. Tentunya tool ini 100% gratis, tidak perlu registrasi akun, dan cocok bagi pemula untuk menyunting gambar dalam berbagai tampilan.
Walaupun tampilannya terkesan klasik, tetapi Lunapic dilengkapi berbagai fitur modern yang populer dan dapat digunakan secar langsung melalui website resminya tanpa harus mengunduh aplikasi terlebih dahulu.
Pengguna pun dapat memanfaatkan fitur untuk menyunting animasi GIF, menambahkan efek bergerak pada gambar, bahkan membuat efek tertentu pada gambar. Walaupun tool ini kurang populer seperti website lain, tetapi Lunapic sangat cocok bagi kamu yang sedang belajar dunia editing terutama dasar-dasar penyuntingan.
Selain lima nama website AI Photo Retoucher di atas, kamu juga dapat menggunakan beberapa tool yang sama seperti:
- iFoto (Beberapa fitur gratis dan berbayar terutama untuk fitur-fitur utamanya)
- Media.io (Salah satu AI photo enhancer yang populer dan menyuguhkan berbagai fitur editing, tetapi jika pengguna memakai mode trial, maka setiap foto yang diungguh akan terdapat watermark di dalamnya)
- Pixlr (Menyuguhkan fitur gratis dan berbayar untuk editing foto seperti aplikasi retoucher lainnya)
- ImggenAI (AI Photo Retoucher yang menyediakan fitur retouch otomatis secara gratis dan langsung bisa diunduh tanpa harus mengutak-atik beberapa fitur lain di dalamnya. Tool ini sangat direkomendasikan bagi pengguna yang ingin menerima hasilnya secara langsung)
Akhir Kata
Dari sembilan AI Photo Retoucer di atas, manakah yang ingin kamu eksplor atau berlangganan? Atau kamu masih nyaman dan betah pakai Canva untuk edit foto maupun karya seni visual lainnya? Pastikan untuk memilih website photo editor online yang aman dan terpercaya ya!
Jangan lupa untuk berkomentar dan beri kami masukan melalui media sosial Pintarjualan di Instagram atau Tips Pintar Jualan on Facebook agar terus berkembang, sehingga mampu menyuguhkan artikel berkualitas sesuai kebutuhan readers. Yuk, baca artikel menarik lainnya di Pintarjualan.id seputar bisnis dan peluang dari Anisa Juniardy. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi operation@tonjoo.id.