- Kunjungi Google Play Store atau Apps Store.
- Install aplikasi IKEA Indonesia, tunggu proses download selesai, lalu buka aplikasi.
- Di Beranda, pilih menu Akun.
- Tambahkan email dan kata sandi jika sudah punya akun. Jika belum, klik bagian Belum memiliki akun? Daftar Sekarang.
- Masukkan email, klik Daftar.
- Tambahkan kata sandi (kombinasi huruf, angka dan karakter). Klik Masuk.
- Selesai.
Setelah itu, kamu bisa ubah kata sandi serta menambahkan atau mengganti alamat yang sebelumnya dimasukkan. Atau juga langsung cek berbagai produk ikea online di aplikasi dan melakukan pembelian seperti cara berikut.
- Lanjutkan mencari produk yang ingin dibeli. Caranya klik tombol Pencarian, Produk, atau Ruangan.
- Pilih produk, klik kotak berwarna kuning bergambar keranjang pada produk yang kamu inginkan.
- Klik Lanjut Belanja untuk menambahkan item atau langsung ke Lanjut ke Keranjang Belanja untuk melakukan pembayaran.
Baca Juga
- Jika sudah selesai belanja, kunjungi menu Keranjang.
- Pilih metode Pengantaran (sampai alamat tujuan) atau Click & Collect. Tambahkan kode Promo jika ada. Klik Checkout.
- Akan tampil detail alamat & biaya pengantaran serta total biaya yang harus dibayar. Klik Lanjutkan.
- Periksa kembali info produk, alamat, metode pengantaran, data pribadi, dll. Lau pilih dan klik Metode Pembayaran yang kamu inginkan.
- Klik kolom Saya sudah membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan Umum IKEA, Klik Lanjutkan Pembayaran.
- Selesai.
Setelah mengikuti semua prosedur di atas, pihak IKEA akan mengirimkan notifikasi email terkait metode pembayaran. Ikuti proses yang diminta.
Ohya perlu diingat, tidak semua barang di IKEA bisa dibeli secara online. Itu dikarenakan barang tidak memenuhi persyaratan untuk pengiriman.
Tips Belanja Online di IKEA
Pertama, lakukan research barang di www.ikea.com katalog terlebih dahulu. Kedua, usahakan koneksi stabil agar proses pemilihan barang dan pembelian tidak terhambat.
Ketiga, ada banyak sekali opsi cara pembayaran ikea online. Pilih salah satu yang paling mudah dan praktis.
Akhir Kata
Baiklah, sekian tutorial cara belanja di IKEA. Semoga dapat membantu kalian yang ingin berbelanja ke toko maupun dari rumah. Kalau ada pertanyaan atau ingin sekedar berbagi pengalaman belanja online dan offline di IKEA, silahkan isidi kolom komentar ya.
Jangan lupa untuk baca konten-konten menarik lainnya pada sesi Artikel Terkait (?) yang bisa kamu eksplor di bawah postingan ini. Daaah ~